Sosok.ID - Jika sudah menikah, tanggungan hidup otomatis menjadi milik kedua pasangan pengantin.
Mulai dari tagihan listrik dan air hingga ongkos kebutuhan hidup jadi tanggung jawab bersama.
Nyaris tidak mungkin bila kebutuhan hidup setelah menikah ditanggung seorang diri.
Sudah jadi kewajiban bila pasangan suami istri harus saling membantu satu sama lain untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Jika salah satu pasangan tidak melakukan apa-apa dan cuma mau hidup enaknya saja, itu tidak bisa dibenarkan.
Apa gunanya menikah kalau begitu?
Kalau sudah begini, tidak heran bila ada saja pasangan pengantin yang memilih cerai ketimbang menumpuk derita.
Seperti yang terjadi pada pasangan pengantin yang viral satu ini.
Seorang perempuan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UEA), dilaporkan menceraikan si suami, padahal mereka baru saja menikah.
Mengutip harian Al Baiyan diwartakan Oddity Central Rabu (10/4/2019), perempuan itu mengisi formulir perceraian di Pengadilan Status Personal.