Setelah menjalani hukuman selama 7 tahun, Lidya Pratiwi dibebaskan bersyarat pada 29 April 2013.
Baru pada 28 November 2018, status bebas bersyarat Lidya Pratiwi habis.
Sejak saat itu, Lidya Pratiwi dinyatakan bebas murni.
Kendati sudah bebas sejak 7 tahun silam, namun Lidya Pratiwi tak pernah sekali pun muncul di layar kaca atau terendus kabarnya.
Setelah bertahun-tahun bersembunyi, Lidya Pratiwi akhirnya muncul ke publik dalam tayangan Status Selebriti di SCTV baru-baru ini.
Daam tayangan yang diunggah di kanal YouTube Surya Citra Television (SCTV) pada Senin, (21/9/2020) itu, Lidya Pratiwi buka suara terkait kasus yang menjeratnya 14 tahun silam.
Sambil bercucuran air mata, Lidya Pratiwi mengaku sempat ingin mengakhiri hidupnya.
Sebab, Lidya Pratiwi yang kala itu harus masuk penjara di usia 19 tahun merasa masa depannya hancur.
"Aku berpikir ya udah selesai semuanya, seperti ini jalan hidup aku, ya sudah aku terima," ucap Lidya Pratiwi, seperti dikutip Sosok.ID via Kompas.com.
"Pernah, pernah, pernah terpikir seperti itu (bunuh diri), dan pernah berupaya seperti itu," aku Lidya Pratiwi.