Sosok.ID - Sejak hubungannya dengan Lesty Kejora kian disorot, Rizky Billar mengaku mulai tak nyaman dengan orang-orang yang kerap mencatut namanya.
Pasalnya, banyak publik figur yang secara pribadi tak mengenalnya namun mengupas kehidupannya.
Hal itu membuat Rizky Billar jengah, terlebih saat muncul banyaknya ramalan terkait hubungannya dengan Lesty.
Menurut Rizky Billar, orang yang tak tahu soal dirinya tidak semestinya berbicara omong kosong.
Sebab apa yang diramalkan oleh beberapa orang tidak dapat dipastikan kebenarannya.
Rizky pun menyampaikan uneg-unegnya.
Ia bahkan secara gamblang menyebut nama Denny Darko sebagai salah satu orang yang bicara sembarangan tentang kehidupannya.
Seperti yang diwartakan Tribun Wow, Rizky Billarmengutarakanperasaan geramnya pada Denny Darko, hal itu diungkap dalam tayangan konten Youtube Afdhal Yusman (27/8/2020).
Ini bukan kali pertama Rizky Billar hadir untuk mengisi konten Youtube dengan Afdhal Yusman.
Dalam kesempatan tersebut, Afdhalmenyinggung soal ketenaran Billar saat ini yang ramai-ramai beritakan.