Sosok.ID - Juragan emas ini menantang warga untuk menemukan harta karun yang sengaja ia sembunyikan.
Cara ini ia lakukan karena bisnis emas yang dilakoninya terdampak pandemi Covid-19.
Tak mau bangkrut, juragan emas asal Michigan, AS ini menutup tokonya dan mengganti usahanya menggunakan sayembara.
Melansir dari Oddity Central, pebisnis bernama Johnny Perri itu telah menggeluti dunia perhiasan seumur hidupnya.
Sejak kecil, ia telah belajar dari sang ayah.
Tapi krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19 berimbas kepada toko perhiasannya di Macomb County, Michigan.
Hingga akhirnya ia berada di satu titik, menjual seisi toko dan pensiun atau menemukan cara baru untuk menghasilkan uang dengan memanfaatkan perhiasan.
Perri dan istrinya memilih opsi yang kedua.
Yakni, dengan menyembunyikan perhiasan seharga USD 1 juta (sekitar Rp 14,6 miliar) di berbagai tempat di seluruh Michigan.
Puluhan perhiasan itu disembunyikan mulai dari wilayah metropolitan Detroit hingga Semenanjung Hulu.