Kali ini, Meggy Wulandari menegaskan takkan menerima bujukan damai dari suaminya.
Baca Juga: Bukan Dari Pasar Tradisional Wuhan, Ternyata Ini Asal Virus Corona yang Kini Jadi Pandemi
Dalam upaya rujuk sebelumnya, Meggy mengungkapkan Kiwil sempat memohon agar diterima kembali.
Kala itu, Meggy Wulandari mau menerima rujuk sang suami atas saran dari sahabat-sahabatnya.
Tetapi untuk kasus ini, Meggy Wulandari menegaskan untuk tidak akan pernah kembali kepada sang suami.
Meggy bahkan mengaku tidak peduli atau takut jika pada akhirnya ia menjadi janda.
Terkait prahara yang terjadi di dalam rumah tangganya hingga gugatan cerai yang diajukan oleh istri keduanya, Kiwil akhirnya angkat bicara.
Dilansir Sosok.ID dari tayangan kanal YouTube KH Infotaiment pada 15 Februari 2020 lalu, Kiwil mengaku enggan untuk bercerai dengan istri mudanya itu.
"Intinya saya tetap mengatakan tidak. Ayo bertahan lah. Udah lama juga, udah 17 tahun. Jangan disia-siakan.
Karena saya juga kasihan, ibaratnya banyak janda-janda di luar sana cari laki, sementara ini ada lakinya kok disia-siain," ucap Kiwil.