Lebih utamanya, saya melihat apa yang Anda lakukan menjadi tercela secara moral.
Karena apa yang Anda klaim itu telah dilakukan secara sengaja dan langsung merusak pandangan anak-anak Anda."
Bruce McConville tampaknya telah lama menentang perintah pengadilan untuk mengajukan pernyataan tertulis tentang keluarganya.
Dia juga menjual sebagian asetnya kepada mantan akuntannya meskipun dilarang untuk menjual bisnis atau propertinya.
Dan, karena status keuangannya yang tetap menjadi misteri, pengadilan tidak dapat menentukan berapa banyaknya utang yang dimilikinya untuk membayar tunjangan anak dari suami.
Jadi, dia diketahui belum membayar sepersen pun dari kewajibannya itu.
Namun, selama menjalani sidang terakhir ini, Hakim Phillips menetapkan denda 2.000 dolar (sekitar Rp 27 juta) yang harus dibayarkan ke mantan istri McConville setiap harinya.
(*)