Alief tak bisa hadir lantaran sakit, sehingga sidang yang beragendakan medias itu ditunda hingga 7 Januari 2020.
Saat ditanya perihal orang ketiga dalam rumah tangganya, dengan tegas Jenita Janet membantahnya.
Bukannya tanpa sebab, ia meyakini hal itu karena ia merupakan tipe wanita yang protektif terhadap sang suami.
"Mudah-mudahan enggak ada (pihak ketiga) ya," kata Jenita Janet saat ditemui Kompas.com di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (25/12/2019).
Ia juga membantah adanya KDRT di dalam rumah tangganya.
"Enggak (KDRT), alhamdulillah," ucap Jenita Janet.
Namun, karena kesibukannya, Jenita Janet mengaku tak mengetahui bila memang terjadi sesuatu di belakangnya.
"Aku bukan tipikal wanita yang bisa cuek. Aku kadang-kadang mungkin namanya sibuk, aku enggak tahu apa yang sudah terjadi di belakangku," kata Jenita Janet.
Walaupun Jenita Janet ngotot ingin bercerai, namun pihak Alief mengaku masih ingin mempertahankan rumah tangganya.