Follow Us

Terpisah Sejak Bayi, Dua Gadis Kembar Ini Akhirnya Bisa Bertemu di Usia 16 Tahun Berkat Media Sosial, Fakta Mengejutkan Diungkap Orang Tua Masing-masing

Dwi Nur Mashitoh - Senin, 13 Januari 2020 | 18:45
Nabila dan Nadya, gadis kembar yang terpisah belasan tahun tapi dipertemukan berkat media sosial.
Kolase Twitter @bileeuww

Nabila dan Nadya, gadis kembar yang terpisah belasan tahun tapi dipertemukan berkat media sosial.

Usai mengakhiri panggilan itu, Nabila pun menceritakan hal tersebut pada ibunya, Johra (63).

Kedua orang tua Nabila, Ramli dan Johra lantas menceritakan rahasia yang tak pernah diungkap selama belasan tahun.

Baca Juga: Usai Juarai Malaysia Masters, Pebulutangkis Nomor 1 Dunia Jadi Korban Laka, Dua Bagian Wajah Patah, Sopir Mobil Van Tewas di Tempat

"'Iya kamu kan sudah besar, dan harus kamu tahu bahwa kami adopsi. Kamu dari seorang ibu yang saat itu melahirkan anak kembar tiga. Kami tidak mau kamu meninggalkan kami'," ujar Nabila menuturkan pengakuan ibunya.

Nabila kemudian menjelaskan bahwa dirinya diadopsi pasutri warga Jalan Manggarupi, Sungguminasa, Kabupaten Gowa itu karena orang tua kandungnya terhimpit masalah ekonomi.

Selama belasan tahun, Nabila dibesarkan oleh Ramli dan Johra sebagai anak kandung.

Dari sanalah keduanya mengetahui bahwa mereka lahir kembar tiga.

Baca Juga: Sudah 20 Hari Dirawat di Rumah Sakit Hingga Habiskan Biaya Rp 99 Juta, Demam Bocah Ini Tak Kunjung Turun, Setelah Diselidiki Ternyata si Balita Diperiksa Pakai Alat Rusak

Nabila (16) menceritakan pertemuannya dengan saudari kembarnya di media sosial. Senin, (13/1/2020).
KOMPAS.COM/ABDUL HAQ YAHYA MAULANA T.

Nabila (16) menceritakan pertemuannya dengan saudari kembarnya di media sosial. Senin, (13/1/2020).

Kini keduanya masih berusaha mencari tahu kembaran mereka yang satu lagi.

Mereka pun meminta bantuan warganet di Twitter.

Sekadar informasi, cerita bak sinetron itu telah viral di media sosial.

Source : Kompas.com, Twitter

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest