Sosok.id - Sudah menjadi hal wajar bila warga akan heboh ketika ada penemuan jasad manusia.
Namun, apa jadinya bila temuan yang dikira adalah jasad manusia itu hanyalah gurauan semata?
Ya, tentu saja semua orang hanya bisa tertawa karena merasa dibodohi dengan ulah orang iseng tersebut.
Seperti kasus yang viral di Fillipina ini.
Seorang pria di Filipina ditemukan dalam kondisi tak bergerak di dalam sebuah saluran air.
Dilansir dariViral4real, kisah ini pertama kali viral saat diunggah oleh akun Facebook Ronald "Bato" Dela Rosa Solid Supporters.
Warga menduga dia sudah tidak bernyawa.
Pria itu juga diduga sebagai korban pembunuhan yang tubuhnya dilemparkan ke dalam sebuah selokan.