Sosok.ID - Belum lama ini terdengar kabar keputusanmengejutkan dari Menteri Pertahanan yang baru, Prabowo Subianto.
Baru resmi gantikan Ryamizard Ryacudu jadi Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto sudah bikin kaget publik dengan keputusannya tidak mau mengambil dan meneriman gajinya sebagai pejabat negara.
Padahal sebagai pejabat negara, Prabowo Subianto mendapat gaji pokok sebesar Rp 18,6 juta per bulan.
Kabar ini pun sudah dibenarkan oleh Juru Bicara Ketua Umum KDP Gerindra, Dahnil Anzar Simanjuntak.
Dahnil mengonfirmasi kabar ini melalui sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya @Dahnilanzar.
Dalam cuitan yang diunggahnya pada Selasa (29/10/2019) pukul 20.45 WIB kemarin, Dahnilmembenarkan bahwa Prabowo Subianto tidak mau mengambil gajinya.
"Saya ingin mengkonfirmasi kepada sobat semua, khususnya sobat pewarta, terkait dengan informasi yang menyatakan Pak @prabowo tidak akan mengambil gajinya sebagai menteri di @Kemhan_RI (Kementerian Pdertahanan RI) adalah BENAR," tulisnya.
Lebih lanjut, ia menuturkanPrabowo memang sudah bertekad sejak awal tidak akan mengambil gajinya itu.
"Sejak awal beliau masuk politik, berkomitmen untuk mengabdi bagi kepentingan bangsa dan negara," lanjutnya.