Sosok.ID -Kabar Sulli f(x) meninggal dunia rupanya cukup menggemparkan dunia hiburan Korea Selatan.
Pasalnya, kabar Sulli f(x) meninggal dunia atas dugaan gangguan mental ini tak diduga oleh siapapun, terlebih lagi para penggemar KPop setia yang kerap mengikuti perkembangan kariernya.
KabarSulli f(x) meninggal dunia ini pun kembali menampar keras dunia hiburan Korea Selatan akan pentingnya kesehatan mental para pelakonnya.
Sulli f(x) ditemukan sudah tak bernyawa di rumahnya yang terletak di daerah Seongnam pukul 04.30 waktu setempat atau sekitar 14.30 WIB.
Mengutip Koreaherald, Sulli f(x) ditemukan meninggal dunia di lantai dua apartemen oleh managernya sendiri.
Saat ini polisi sedang melakukan investigasi terkait kematian Sulli f(x).
Termasuk penyebab Sulli f(x) meninggal dunia atau apakah ada pesan terakhir yang disampaikan wanita 25 tahun ini.
Ironisnya, sebelum meninggal dunia, Sulli f(x)sempat curhat soal realita kehidupannya.
Hal ini ia ungkapkan sendiri ketika menjadi bintang tamu dalam acara Reply Night beberapa waktu lalu.
Ketika tampil di Reply Night, Sulli f(x) sempat meneteskan air mata ketika membicarakan tentang realita kehidupannya.
Artis KPop yang pernah tergabung dalam grup girl band asuhan SM Entertaiment tersebut mengaku jika kehidupannya tak sebahagia yang dilihat orang-orang.
Sulli f(x) dalam pengakuannya justru mengatakan kalau kehidupan asli yang dijalaninya begitu gelap.
"Manusia nyata, Choi Jinri (nama asli Sulli f(x)), punya sisi yang lebih gelap, sedangkan Sulli si selebriti harus menunjukkan kalau dia ceria."
"Aku meminta banyak nasehat dari orang di sekelilingku karena aku merasa berbohong pada orang-orang," kata Sulli f(x).
Sulli f(x) ditemukan tak sadarkan diri di kediamannya yang terletak di Seongnam.
Sementara itu SM Entertainment hingga kini belum merilis kabar kematian Sulli f(x).
Trending di Twitter
Berdasarkan pantauan dari Twitter, nama Sulli f(x) menjadi trending nomor pertama.
Sejumlah portal Korea Selatan memberitakan, Sulli f(x) dilaporkan meninggal dunia pada pukul 4 sore waktu setempat, atau 2 siang waktu Indonesia.
Seorang sumber juga disebut mengatakan, “Aku mendengar rumor dan laporan, dan aku harap itu tidak benar."
"Situasi ini juga membingungkan untuk kami, karena kami tidak bisa menghubungi mereka”.
Banyak penggemar mengaku syok dan berharap berita yang beredar hanyalah hoaks semata.
Akun Twitter Korean Drama Indo menyebut, kematian Sulli f(x) sudah dikonfirmasi oleh pihak kepolisian.
"[BREAKING] Polisi mengkonfirmasi bahwa siang ini,
atas laporan Manajernya #Sulli f(x) ditemukan tewas di rumahnya.
#RestInPeace," tulis akun Twitter @K_DramaIndo pada Senin (14/10/2019) pukul 15.46 WIB.
Kabar meninggalnya Sulli f(x) juga sudah ditayangkan di televisi Korea Selatan.
Itu berarti kabar kematian Sulli f(x) bisa dipastikan benar adanya.
Banyak penggemar mengucapkan duka cita setelah Sulli f(x) dikonfirmasi telah meninggal dunia.
Namanya langsung menjadi trending topik nomer pertama di Twitter pada Senin siang (14/10/2019).
Sedangkan dilihat dari Instagram Sulli f(x), ia mengunggah postingan terakhirnya pada Sabtu (12/10/2019) waktu setempat.
Penggemar pun ramai membanjiri komentar postingan terakhir Sulli f(x). (Hanang Yuwono/Tribun Solo)
Artikel ini sudah pernah tayang di Tribun Solo dengan judul: Sulli eks f(x) Meninggal Dunia, Sempat Curhat: Aku yang Asli Punya Sisi Lebih Gelap
(*)