Sosok.ID - Menjadi sebuah pertanyaan, bagaimanakan koordinasi antar menteri yang ada di kabinet Jokowi - Jusuf Kalla yang sebentar lagi akan selesai masa tugasnya.
Apakah para menteri tersebut juga memiliki pesan grup menggunakan jejaring pesan instan ataukah tidak?
Ternyata pertanyaan tersebut telah terjawab saat ini.
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara membagikan pengalamannya sebagai pejabat pembantu presiden.
Dalam mempermudah kinerja para menteri dan untuk mempermudah koordinasi antar menteri ternyata pejabat yang dipilih langsung oleh presiden juga menggunakan 'Grup Chat'.
Grup Chat yang dipenuhi oleh para pejabat tinggi tepat di bawah presiden tersebut dipergunakan untuk memberikan informasi antar menteri ataupun berkoordinasi antar menteri.
Hal tersebut dibenarkan oleh Menkominfo, Rudiantara yang juga membeberkan ia sebagai mimin, sebutan untuk admin grup.
Grup WhatsApp (WA) yang diikuti oleh para menteri Kabinet Kerja Joko Widodo dan Jusuf Kalla tersebut memiliki peraturan yang ketat.
Rudiantara mengatakan bahwa peraturan yang tak bisa dibantah oleh anggota grup WA tersebut adalah tidak boleh menyebarkan informasi hoax atau informasi bohong.
Konsekuensinya saat ada anggota grup WA tersebut melanggar adalah dikeluarkan dari grup tersebut.