Tak hanya di kepolisian, pria yang bertugas di Polres Sleman ini juga tergabung dengan band lain.
Bersama band-nya itu, anak pertama dari dua bersaudara ini telah tampil di berbagai acara.
Bahkan, pria yang baru saja menikah ini pernah sepanggung dengan penyayi Rio Febrian hingga Ihsan Tarore.
Band-nya juga pernah diundang untuk tampil di event akbar Prambanan Jazz 2017.
Aris berharap, di masa mendatang Progo Band dapat mengeluarkan album dan memilih genre musik alternatif.
"Sampai saat ini masih proses perekaman. Kami kerjakan seluruhnya secara mandiri, sekaligus belajar membuat album," jelas pria yang besar di DIY ini.
Walaupun kariernya sebagai penyanyi bisa dikatakan semakin pesat, Aris mengaku tak ingin meninggalkan profesinya asebagai seorang polisi.
Lulusan S1 Psikologi dan S2 Manajemen SDM ini dengan tegas mengatakan ingin dikenal masyarakat sebagai seorang polisi.
Musik bagi Aris hanyalah sebagai penyalur hobi dan pelepas penat.
Aris mengistilahkan musik sebagai "rest area" untuknya.