Follow Us

Mbah Moen Meninggal Dunia, sang Menantu Sebut Mertuanya Pernah Minta Didoakan Wafat di Hari Selasa dan Saat Tunaikan Haji

Tata Lugas Nastiti - Selasa, 06 Agustus 2019 | 16:46
Mbah Moen Meninggal Dunia, sang Menantu Sebut Mertuanya Pernah Minta Didoakan Wafat di Hari Selasa dan Saat Tunaikan Haji
Kolase Instagram/@nahdlatululama dan tangkap layar Facebook/Gus Anam Channel

Mbah Moen Meninggal Dunia, sang Menantu Sebut Mertuanya Pernah Minta Didoakan Wafat di Hari Selasa dan Saat Tunaikan Haji

Sosok.ID - Salah satu ulama besar kenamaan Indonesia, KH Maimun Zubair baru saja meninggal dunia.

Melansir Kompas.com, ulama besar yang akrab dipanggil dengan sebuat Mbah Moen ini meninggal dunia di Mekkah, Arab Saudi pada Selasa (6/8/2019).

Kabar meninggalnya KH Maimun Zubair atau Mbah Moen saat tengah melaksanakan ibadah haji ini pun sempat menjadi trending di Indonesia.

Baca Juga: Lancar Baca Alquran dan Bercita-cita Ingin Jadi Kopassus, Taruna Akmil Bule, Enzo Zenz Allie Sukses Curi Perhatian Panglima TNI

Ya, kabar duka masih menyelimuti umat muslim di Tanah Air.

Bagaimana tidak, kali ini Indonesia ditinggalkan oleh salah satu ulama terbaiknya, KH Maimun Zubair atau Mbah Moen.

Dikutip Sosok.ID dari nu.or.id, Mbah Moen adalah seorang alim ulama yang ahli faqih sekaligus muharrik atau penggerak.

Baca Juga: Merasa Kagum dan Hormat dengan Sosok Gus Dur, Mbah Moen Putuskan untuk Bergabung dengan NU

Bukan rahasia lagi bila sosok Mbah Moen kerap kali dijadikan acuan para ahli fiqih dan ulama Indonesia di bidah ilmu fiqih.

Mbah Moen sendiri juga merupakan salah satu tokoh penting dalam organisasi agama Nahdatul Ulama atau NU dan Partai Persatuan Pembangunan.

Sehingga tidak mengherankan bila kabar kematian Mbah Moen membuat banyak pihak terkejut.

Source : Kompas.com, Facebook, nu.or.id

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya

Latest