Jarang Diketahui Publik, Inilah Perbedaan Pasukan Elite Kopassus dan Kostrad, Ada yang Mampu Hancurkan Jantung Pertahanan Lawan Dengan Senyap!

Senin, 15 November 2021 | 16:41
(TRIBUNNEWS)

(ilustrasi) Jarang Diketahui Publik, Inilah Perbedaan Pasukan Elite Kopassus dan Kostrad, Ada yang Mampu Hancurkan Jantung Pertahanan Lawan Dengan Senyap!

Sosok.ID - Sudah bukan rahasia lagi, masyarakat sudah cukup paham TNI Angkatan Darat (AD) memiliki dua satuan elite yang cukup terkenal.

Kedua satuan elite tersebut adalah Kopassus dan Kostrad.

Namun meski merupakan pasukan elite khusus di milik TNI AD, ternyata banyak yang tak paham mengenai perbedaan keduanya.

Tak jarang pula masyarakat ada yang terbalik mendefinisikan perbedaan antara kedua pasukan elite TNI AD tersebut.

Baca Juga: Dulu Punya Jabatan Mentereng Soal Intelijen, Sosok Ini Ungkap Indonesia Tak Butuh Panglima TNI, Alasannya Cukup Menohok!

Dalam catatan sejarah, kedua pasukan elite TNI AD ini memang cukup berjasa dalam mempertahankan NKRI.

Melansir dari Kompas.com, sebut saja peristiwa operasi penumpasan DI/TII, operasi militer PRRI/Permesta, operasi Trikora, operasi Dwikora, penumpasan G30S, Pepera di Irian Barat, operasi Seroja di Timor Timur serta serangkaian operasi militer lainnya.

Meski sering diterjunkan dalam operasi militer penting yang dijalani TNI AD, ternyata Kopassus dan Kostrad memiliki perbedaan tugas dan fungsi.

Bahkan secara ciri khas, keduanya juga memiliki perbedaan masing-masing.

Baca Juga: Makanya Jadi Calon Tunggal Panglima TNI, Ternyata Andika Perkasa Punya Jejak Mentereng Sampai Siikat Tangan Kanan Osama bin Laden, Begini Kisahnya!

Contohnya Kostrad merupakan satuan tempur dasar, sedang Kopassus adalah pasukan yang disiapkan dan dilatih khusus untuk tugas-tugas spesifik.

Selain itu seperti warna baret, kedua satuan elite ini cukup mencolok perbedaannya.

Kopassus memiliki ciri khas menggunakan baret berwarna merah dan seragam loreng merah darah kecoklatan.

Sedangkan Kostrad menggunakan baret berwarna hijau dan seragam loreng hijau tua dan cokelat tua.

Baca Juga: Negara-negara yang Ingin Rebut Laut Natuna Makin Berpikir Panjang Urusan Dengan Indonesia, Tambahan 2 Kapal Perang TNI AL Ini Jadi Bukti!

Selain itu dalam hal hierarki kepemimpinan, Kostrad dipimpin oleh jenderal bintang tiga (Letnan Jenderal), tetapi Kopassus dipimpin satu tingkat di bawahnya, yakni bintang dua (Mayor Jenderal).

Tak sampai di situ saja, dua satuan elite ini ternyata memiliki kempuan khusus masing-masing.

Contohnya pada tahu 2001 silam Kostrad membentuk kesatuan khusus bernama Satuan Peleton Intai Tempur (Tontaipur) yang memiliki keahlian untuk melakukan infiltrasi ke jantung musuh secara senyap.

Gunanya adalah untuk melakukan sabotase dengan dibekali senjata berupa senapan serbu, pistol, sangkur, sniper.

Baca Juga: Ayahnya Pendiri Badan Intelijen Negara, Sosok Indro Warkop Temukan Diary Orang Tua yang Melarangnya Masuk TNI Gegara Hal Mengejutkan: Jenderal Dapatlah Gue

Untuk Kopassus sendiri, mereka lebih memiliki kemampuan khusus seperti bergerak cepat di setiap medan, menembak tepat sasaran, pengintaian dan antiteror.

Sedang untuk Operasi Militer Perang (OMP), Kopassus memiliki fungsi untuk melakukan serangan langsung menghancurkan logistik musuh, Combat SAR, Antiteror, Operasi Inteligen Khusus.

Kostrad dalam keadaan OMP lebih difungsikan untuk menyelenggarakan operasi gabungan pertahanan udara dan pertahanan pantai, operasi darat berupa operasi serangan.

Selain itu Kostrad mendapat tugas tambahan dalam operasi bantuan untuk pertahanan dan intelijen.

(*)

Baca Juga: Bukan Cuma Satu! Ada 2 TNI yang Terbukti Bantu Sosok Rachel Vennya Kabur dari Karantina, Intel dan Polisi Militer sampai Turun Tangan

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber : Kompas.com, tribunnews, intisari-online

Baca Lainnya