Bak Kapten Amerika, Tentara Korea Utara Juga Miliki Sosok Tokoh Militer Layaknya Superhero Marvel, Netizen Sampai Juluki "Kapten Korea Utara", Begini Penampakannya!

Kamis, 14 Oktober 2021 | 17:31
KCNA

Bak Kapten Amerika, Tentara Korea Utara Juga Miliki Sosok Tokoh Militer Layaknya Superhero Marvel, Netizen Sampai Juluki "Kapten Korea Utara", Begini Penampakannya!

Sosok.ID - Sebuah momen menggemparkan terlihat saat sebuah foto dari media pemerintah Korea Utara bersama sejumlah tentara dan Kim Jong Un viral.

Warganet dikejutkan dengan keberadaan seorang tentara militer Korea Utara yagn terlihat mengenakan seragam berbeda dengan prajurit lain.

Ia mengenakan pakaian biru super ketat sedang yang lainnya mengenakan seragam militer biasa.

Sejumlah netizen pun sampai menjuluki prajurit berpakaian unik tersebut dengan julukan "seorang pahlawan super", "Kapten Korea Utara", atau "Manusia Roket".

Baca Juga: Unjuk Rudal Balistik Terbesar Korea Utara, Kim Jong Un Klaim Sedang Cegah Perang, Sebut AS dan Korea Selatan Ancam Perdamaian

Seragam yang dikenakan oleh prajurit Korea Utara tersebut mengingatkan netizen dengan salah satu tokoh pahlawan di film Marvel, Kapten Amerika.

Melansir dari AP pada Rabu (13/10/2021) Korea Utara mengadakan acara bertajuk kemiliteran yang dihadiri langsung oleh pemimpin tertinggi negara tersebut.

Dalam pameran sistem senjata pada Senin (11/10/2021) Korea Utara menerbitkan sejumlah foto di rangkaian acara tersebut.

Salah satunya adalah hampri 30 prajurit Korea Utara yang berpose dengan Kim Jong Un.

Baca Juga: Korea Utara Temukan Pengganti Kim Jong Un? Sosok Ini Dikenal Sangat Kejam, Kini Jadi Pimpinan Tertinggi Pemerintahan Korut!

Mereka semua kebanyakan mengenakan seragam hijau zaitun, warna paling umum untuk seragam militer Korea Utara.

Tapi dua tentara paling kanan menonjol dengan warga seragam berbeda.

Satu dengan pakaian biru terang dan yang lainnya dengan seragam biru laut, yang tidak biasa.

Sementara Kim Jong Un mengenakan setelan jas berwarna gelap.

Baca Juga: Berhasil Lolos dari Kim Jong Un, Pembelot Korea Utara Cantik Ini Justru Berakhir Tragis Begitu Sampai di China, Dijual hingga Dipaksa Jadi PSK

KCNA via Kompas.com
KCNA via Kompas.com

Seorang tentara tampak menonjol dengan pakaian biru ketat, di antara hampir 30 tentara yang berpose untuk foto dengan pemimpin Kim Jong Un selama pameran sistem senjata pada Senin (11/10/2021)

Beberapa pengguna Twitter di Korea Selatan, AS dan di tempat lain bercanda tentang penampilan baru tentara Korea Utara itu.

Netizen mengatakan dia terlihat seperti "bola meriam manusia", atau Kapten Korea Utara setara Captain America ala Marvel.

Yang lain menyebutnya sebagai “pahlawan super”, “Kapten DPRK”, akronim resmi untuk Korea Utara.

Ada juga yang menyebutnya “manusia roket”, atau anggota pasukan antariksa Korea Utara (yang sejatinya tidak ada).

Baca Juga: Setelah Parade Militer Tanpa Senjata, Kini Kim Jong Un Jadi Sorotan Gegara Pakaian Makin Longgar, Kondisi Kesehatan Pemimpin Korea Utara Memprihatinkan?

Media pemerintah Korea Utara tidak mengidentifikasi pria itu.

Baca Juga: Korea Utara Benar Krisis? Untuk Pertama Kalinya Pasukan Militer Kim Jong Un Parade Tanpa Pegang Senjata, Begini Penampakannya!

Tetapi Jeffrey Lewis, seorang ahli di Middlebury Institute of International Studies di Monterey, dalam unggahan di Twitter mengatakan bahwa "Sepertinya dia penerjun payung."

(*)

Tag

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber Kompas.com, kcna, AP News