Ogah Setop Setelah Sebut Anies Baswedan Pembohong, Sosok Artis Ini Sampai Dapat Pertanyaan Pedas Dari Deddy Corbuzier Gegara Ingin Jadi Presiden: Apa Lebihnya Anda?

Rabu, 29 September 2021 | 16:31
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG

Ogah Setop Setelah Sebut Anies Baswedan Pembohong, Sosok Artis Ini Sampai Dapat Pertanyaan Pedas Dari Deddy Corbuzier Gegara Ingin Jadi Presiden: Apa Lebihnya Anda?

Sosok.ID - Sosok mantan vokalis grup band ternama Tanah Air, Giring Ganesha makin santer jadi sorotan setelah ungkapkan pernyataannya baru-baru ini.

Hal itu tak lain gegara artis yang kini terjun ke dunia politik tersebut membuat pernyataan mengejutkan mengenai Gubernur DKI Jakarta.

Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) tersebut mengungkapkan opininya yang menyebut Anies Baswedan pembohong.

Sontak pernyataan tersebut menjadi sorotan banyak pihak hingga tak pelik membuat Giring Ganesha mendapat cibiran.

Baca Juga: Netizen Mengemis agar Utang Ratusan Juta Dilunasi, Deddy Corbuzier: Gue Baik Tapi Bukan Bego

Ternyata tak berhenti di situ saja, kini Giring kembali menjadi perhatian publik saat mengungkapkan bakal calonkan diri sebagai Presiden Indonesia.

Tak main-main, Giring mengakui dirinya siap untuk mendaftar jadi calon Presiden RI pada tahun 2024 mendatang.

Apa yang diutarakan Giring Ganesha tersebut ternyata menuai berbagai tanggapan termasuk dari kawan sejawatnya sebagai artis.

Secara terang-terangan, Deddy Corbuzier langsung berkomentar dengan keinginan Giring Ganesha tersebut.

Baca Juga: 13 Tahun Menjanda dan 2 Kali Gagal Bangun Rumah Tangga, Mantan Pacar Raffi Ahmad Ini Sampai Ngaku Trauma Berhubungan Badan di Depan Deddy Corbuzier

Hal itu diutarakan saat Giring menjadi tamu podcast Deddy Corbuzier dan mengungkapkan rencana maju sebagia calon presiden.

Bahkan Deddy Corbuzier menanyakan alasan Giring getol ingin menjadi orang nomor satu di Indonesia tersebut.

"Kenapa mau jadi presiden?" tanya Deddy.

"Kenapa enggak? Gue punya tekadnya, gue punya semangatnya, gue punya kenekatannya, gue punya gagasanya, gue punya kecintaannya terhadap Indonesia, dan let's do it," jawab Giring.

Baca Juga: Bak Tabuh Genderang Perang, Jerinx SID 'Minta' Duit Ratusan Juta ke Deddy Corbuzier, Tak Heran, Ini Akar Masalahnya!

Deddy Corbuzier pun sempat mengungkapkan ketidakpercayaannya untuk maju menjadi calon Presiden.

Deddy bahkan sampai berulang kali bertanya untuk memastikan hal tersebut tak salah didengarnya.

"Lu 2024 nyalonin presiden?" tanya Deddy.

"Iya," jawab Giring mantap.

"Serius lu?" tanya Deddy lagi dan kembali dijawab "iya" oleh Giring.

Masih tak percaya, Deddy kembali bertanya, juga mempertanyakan kelebihan Giring dibanding kandidat lainnya kelak.

Baca Juga: Ogah Berhenti Buat Kontroversi, Jerinx Buka-bukaan Tantang Sosok Deddy Corbuzier Hingga Singgung Uang Ratusan Juta: Lo Ngasih Duit ke Seleb yang Makmur!

"Lu nyalonin presiden 2024?" tanya Deddy lagi dan kembali dibenarkan Giring. "Serius? Gokil, gokil. Apa lebihnya anda dibandingkan yang lain?" tanya Deddy diiringi tawa, demikian halnya Giring yang ikut tertawa mendapat pertanyaan seperti itu.

Giring pun mengungkapkan ia tak ingin jadi politisi melainkan ingin jadi negarawan saat memutuskan terjun ke dunia politik.

"Nanti di 2024, siapapun nanti yang menang, kalau gagasannya mau ngambil dari gagasan gue, tentang kuliah gratis, tablet gratis, bagaimana melawan korupsi, how to fight climate change, please ambil, ambil aja," kata Giring.

Baca Juga: Miskin Ilmu Tapi Komentari Santri Penghafal Al Quran Tutup Kuping, Deddy Corbuzier Akui Bodoh, Gus Miftah Merasa Gagal Jadi Guru

"Gue masih ada 2029, gue masih ada 2034," imbuh Giring.

Deddy yang mendengar ucapan Giring sempat berpikir Giring pesimis akan menang, tapi hal itu langsung dibantah Giring.

"Lu pesimis dong menang?" tanya Deddy.

"Gue sih yakin one day pasti gue bakal menang. Bisa di 2024, bisa di 2039, pasti, yakin menang," jawab Giring.

(*)

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber : Kompas.com, Tribunnews.com, YouTube

Baca Lainnya