Berat Badannya Susut 20 Kg, Terungkap Dugaan Penyebab Kim Jong Un Kurusan, Cuma Akal-akalan untuk Kadali Warga Korea Utara?

Minggu, 11 Juli 2021 | 20:13
KCNA

Kim Jong Un

Sosok.ID - Pimpinan tertinggi Korea Utara Kim Jong Un belakangan sempat menyita perhatian internasional.

Hal itu disebabkan oleh penampilan Kim Jong Un yang berubah drastis.

Ya, Kim Jong Un belakangan terlihat lebih kurus dari biasanya.

Melansir dari Kompas.com, seorang intelijen Korea Selatan mengungkapkan bahwa berat badan Kim Jong Un turun 20 kilogram.

Baca Juga: Kim Jong Un Jadi Lebih Kurus, Penampilan Terbaru Sosok Pemimpin Korut Tuai Sorotan, Ada Dugaan Idap Penyakit

Kabar tersebut terendus usai Badan Intelijen Nasional (NIS)memberikan laporan ke parlemen secara tertutup.

Kendati demikian, Kim Jong Un masih menjalankan tugasnya sebagai pemimpin Korea Utara seperti biasa.

Laporan tersebut dinyatakan oleh salah satu anggota komisi, Kim Byeong Kee.

NK News mengabarkan bahwa pernyataan Kim Byeong Kee membuktikan mata-mata Negeri Ginseng terus memantau kondisi negara tetangganya itu secara serius.

Baca Juga: Aneh Memang, Korsel Terlihat Panik Melihat Kim Jong Un Kurusan

Sebelumnya, diperkirakan bahwa Kim Jong Un mengalami obesitas.

Sejak berkuasa pada 2011, pria yang diperkirakan berusia 37 tahun itu diyakini memiliki bobot mencapai 139 kilogram.

Sementara itu, dilansir daru The Sun pada Sabtu (10/7/2021), Kim Jong Un gemar mengkonsumsi keju Swiss, caviar, hingga lobster.

Analis menyatakan, penurunan berat badan Kim Jong Un dimanfaatkan media pemerintah untuk menciptakan propaganda di tengah krisis pangan yang melanda Korea Utara belakangan ini.

Baca Juga: Bertekuk Lutut, Korea Utara Hadapi Krisis Akibat Covid-19, Kim Jong Un Isyaratkan Butuh Bantuan Internasional

Pembelot yang kini menjadi peneliti mengatakan kepada AFP, bahwa Korea Utara ingin mencitrakan Kim Jong Un sebagai pemimpin yang dekat dengan rakyatnya.

"Pesan yang hendak disampaikan Pyongyang jelas. Kim Jong Un adalah pemimpin yang bekerja keras hingga berat badannya turun," ujarnya.

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya