Sosok.ID - Acara lamaran Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tak dihadiri oleh kedua orang tua sang YouTuber.
Hal itu dikarenakan kedua orang tua Atta Halilintar dan adik-adiknya tengah berada di Malaysia.
Selain itu, ayah dan ibunda YouTuber nomor satu se-Asia Tenggara ini dikabarkan harus menjalani operasi besar.
Hal itu diketahui tepat dua hari menjelang acara lamaran Atta dan Aurel yang dilaksanakan dan disiarkan secara langsung pada Sabtu (13/3/2021).
Kabar itu sendiri disampaikan keluarga Halilintar lewat akun Instagram mereka, @genhalilintar pada Kamis (11/3/2021).
Dalam unggahan itu, terlihat Lenggogeni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid yang terbaring di ranjang rumah sakit.
"Mohon doanya ya Stars.. Mommy and Daddy keduanya mesti melalui operasi besar, a major operation," demikian tulis caption yang menyertai foto tersebut.
Sontak hal itu menjadi pertanyaan masyarakat.
Pasalnya, Atta tak pernah buka suara soal kondisi kesehatan kedua orang tuanya.
Dan baru-baru ini, Atta mengungkapkan penyakit yang selama ini diderita kedua orang tuanya.
Hal itu disampaikan Atta kepada awak media usai acara lamarannya dengan Aurel.
Dalam kesempatan itu, Atta mengatakan bahwa ayahnya selama ini memang sering berobat di luar negeri.
Tapi Atta enggan memberitahu publik lantaran ia tak mau fokus kedua orang tuanya terganggu dengan berbagai pertanyaan dari netizen.
"Sebenarnya bapakku tuh memang berobat di sana, sudah lama dan bukan hari ini doang.
"Berobatnya lama," kata Atta, seperti dikutip Sosok.ID dari YouTube Intens Investigasi via Tribun Wow, Minggu (14/3/2021).
"Cuman aku kasihan kalau Mama dan Papa aku diserang-serang netizen, karena kan mereka harus sembuh tuh," tambahnya.
Atta juga enggan menyebutkan detail penyakit yang diderita sang ayah.
"Lebih baik dirahasiain sih, nanti jadi doa soalnya kalau disebut-sebutin," ujarnya.
YouTuber 26 tahun itu hanya menyebut bahwa sang ayah tak boleh berinteraksi dengan banyak orang karena penyakit yang dideritanya.
"Yang pasti Ayah tuh nggak boleh ke mana-mana, maksudnya nggak boleh (banyak interiaksi)," terangnya.
Sementara untuk sang ibu, Atta membocorkan bahwa penyakit yang diderita berhubungan dengan jumlah saudaranya yang banyak.
Ya, karena melahirkan sebelas anak, Lenggogani Faruk mengalami masalah pada perutnya.
"Kalau ibu tuh dari dulu dia di perutnya harus ada yang dioperasi, karena punya anaknya banyak," katanya.
(*)