Gara-gara Menjatuhkan Sepotong Tisu, Nenek Tua Ini Kena Denda Rp 1,4 Juta, Sang Cucu Angkat Bicara

Senin, 30 November 2020 | 10:35
M.E.N.

Nenek terkena denda karena menjatuhkan tisu.

Sosok.ID - Seorang wanita pensiunan kaget mendapati dirinya kena denda 75 poundsterling (Rp 1,4 juta) setelah menjatuhkan sepotong tisu di trotoar.Margaret Newton (82), sedang berbelanja dengan cucunya Mark ketika dia dihentikan oleh dua petugas perlindungan lingkungan di Windsor.Mark mengatakan neneknya secara tidak sengaja menjatuhkan tisu saat dia mencoba mengambil kunci dari tas tangannya.

Baca Juga: Jadi Sosok di Balik Teknik Interogasi Paling Kejam di Dunia, Inilah Avril Haines, Wanita Pertama yang Pimpin Langsung 17 Lembaga Mata-mata ASMengutip dari Manchester Evening News, wanita itu mengatakan bahwa tisu yang jatuh adalah sebuah kecelakaan, tetapi menurut petugas nenek itu "sengaja menjatuhkan".Setelah menerima denda 75 poundsterling, Margaret diberitahu bahwa denda akan meningkat menjadi 100 poundsterling (Rp 1,8 juta) jika dia tidak membayarnya dalam dua minggu.Kata cucunya, jumlah denda itu sama dengan uang pensiun mingguan yang digunakan untuk membeli makanan.

Halaman Selanjutnya>>>

Tag

Editor : Suar.id