Seram, Militer Korea Utara Punya Kemampuan Menembakkan Rudal Balistik Nuklir dari Kapal Selam

Rabu, 26 Agustus 2020 | 21:13
bignewsnetwork

Seram, Militer Korea Utara Punya Kemampuan Menembakkan Rudal Balistik Nuklir dari Kapal Selam

Sosok.ID - Kapal selam memang menjadi senjata strategis sebuah negara.

Pasalnya kapal selam mempunyai multi peran.

Baik sebagai unsursatuan pemukul (Striking Force), Defensif maupunReconnaissance

Maka tak ayal perkembangan teknologi kapal selam belakangan ini semakin mengerikan saja.

Baca Juga: Raffi Ahmad yang Iseng Pancing Perkara, Nagita Slavina Langsung Kicep Saat Jadi Sasaran Mulut Nyinyir Bu Tejo

Menteri Pertahanan Korea Selatan Jeong Kyeong-doo mengatakan, Korea Utara terus mengembangkan rudal balistik yang diluncurkan dari kapal selam di lepas pantai Timur.

"Korea Utara telah memperoleh kemampuan untuk menembakkan rudal balistik dari peluncur tetap yang ditempatkan di bawah air dan sedang melakukan berbagai eksperimen terkait," kata Jeong.

Hanya, Jeong memastikan kepada parlemen Korea Selatan, Majelis Nasional, Selasa (25/8), tak ada aktivitas yang tidak biasa oleh Korea Utara sehubungan dengan kemungkinan tindakan provokatif.

Saat parlemen bertanya, apakah Pemerintah Korea Selatan bakal mengambil tindakan militer sebagai pilihan untuk melawan kemungkinan provokasi Korea Utara, dia menjawab: ya.

Baca Juga: Cinta Bersemi di Tengah Pandemi, 7 Siswa SMA dan SMP di NTB Pilih Naik Pelaminan Lantaran Kelamaan Tak Masuk Sekolah

"Apapun situasinya, (militer) akan melakukan yang terbaik untuk melindungi keamanan Republik Korea, nyawa dan harta benda rakyat," tegasnya seperti dikutip kantor beritaYonhap.

Kapal selammampu membawa tiga rudal balistik

Sebelumnya, akhir Mei lalu, sebuah objek tak dikenal terlihat dalam citra satelit dari galangan kapal Korea Utara, tempat pembangunan kapal selam bersenjata rudal balistik.

Mengutip pencitraan satelit pada 27 Mei, 38 North, situs analisis tentang Korea Utara, melaporkan, objek linear dengan panjang sekitar 16 meter itu berada di dermaga kapal di galangan Sinpo, Pantai Timur Korea Utara.

Baca Juga: Kadung Pengin Sewa GBK Buat Kawinan, Atta Halilintar Tetiba Sebut Kemungkinan Batal Naik Pelaminan dengan Aurel Hermansyah Tahun, Ada Apa?

"Tujuannya tidak diketahui, dan tidak ada kendaraan atau peralatan di sekitarnya," kata 38 North seperti dikutip kantor beritaYonhap.

Hanya, menurut 38 North, laporan berita baru-baru ini menyebutkan, intelijen Korea Selatan sedang mengamati dengan cermat galangan kapal Korea Utara soal kemungkinan peluncuran kapal selam rudal balistik baru.

Kepada Yonhap, sumber militer Korea Selatan mengatakan, kapal selam baru Korea Utara berbobot 3.000 ton, yang mampu membawa tiga rudal balistik, tampaknya hampir siap untuk dikerahkan.(*)

Artikel ini pernah tayang di Kontan dengan judul "Korea Utara berhasil tembakkan rudal balistik dari kapal selam, Korea Selatan siaga"

Editor : Seto Ajinugroho

Sumber : kontan

Baca Lainnya