Kamis Ijab Qobul dengan Istri Pertama, Jumat Langsung Nikahi Mantan Pacar, Pria Ini Dinyinyir Tetangga Pakai Jampi-jampi: Padahal Murni Karena Cinta

Kamis, 25 Juni 2020 | 16:42
Dokumentasi Istimewa/Kompas.com

Kamis Sah Ijab dengan Istri Pertama, Jumat Langsung Nikahi Mantan Pacar, Pria Ini Dinyinyir Tetangga Pakai Jampi-jampi: Padahal Murni Karena Cinta

Sosok.ID - Namanya cinta memang tidak bisa ditebak kapan datangnya dan jatuh di hati siapa.

Seseorang bisa saja mencintai dua individu yang berbeda alih-alih setia pada satu orang saja.

Kedengarannya mustahil tapi itulah yang dialami oleh pengantin pria asal Lombok yang viral belakangan ini.

Baca Juga: Seindah Cerita Drama Korea, Wanita ini Jatuh Cinta pada sang Suami untuk Kedua Kalinya Meski Alami Amnesia, Sempat Kaget saat Buka Mata Tetiba telah Bersuami

Ya, gegara mencintai dua wanita dan menikahi keduanya sekaligus, pengantin pria ini ramai jadi omongan.

Bukan hanya ramai dibicarakan netizen di media sosial, pengantin pria asal Lombok ini juga jadi omongan para tetangganya.

Gegara memilih poligami dengan kedua istrinya, pengantin pria asal Lombok ini sampai dinyinyir tetangga pakai jampi-jampi untuk menggaet cinta.

Baca Juga: Bodo Amat Bakal Jadi Objek Nyinyir Mulut Tetangga, Pria Ini Mantap Nikahi Dua Gadis Sekaligus : yang Saya Lakukan Ini Kan Nggak Dosa

Saeful Bahri (28), warga asal Dusun Bakong Dasan, Desa Lembar, Lombok Barat, membuat geger warga karena menikahi dua perempuan dalam waktu yang berdekatan.

Pria yang bekerja serabutan itu menikahi dua kekasihnya, Hariani (23) dan Mustiawati (23). Kedua perempuan itu berasal dari kampung yang sama.

Mereka menggelar resepsi pernikahan secara sederhana pada Sabtu (20/6/2020). Tapi, kisah bahagia Saeful juga mendapatkan cibiran dari tetangga.

Beberapa warga menduga Saeful menggunakan jampi-jampi.

Baca Juga: Viral Seorang Pria Nikahi Dua Kekasihnya Sekaligus Dengan Modal Rp 4 Juta Hingga Buat Keluarga si Wanita Menangis: Saya Suka Dua-duanya!

"Banyak tetangga yang bilang karena mendapatkan istri dua, saya dibilang pakai jampi-jampi, padahal saya murni karena cinta," kata Saeful saat berbincang dengan Kompas.com di rumahnya, Rabu (24/6/2020).

Selain itu, tetangga juga meragukan kemampuan Saeful menafkahi dua istrinya.

Sebab, sehari-hari Saeful bekerja serabutan.

"Karena saya bekerja serabutan jadi orang-orang bilang mau kasih makan apa," kata Saeful.

Baca Juga: Wanita Ini Nikahi Kakek 74 Tahun Tapi Kepergok Cium Kakek Lain dan Bercinta dengan Kakek Lainnya Lagi, Suami Sah Angkat Tangan Lihat Bini Kegandrungan Aki-aki

Meski begitu, Saeful optimistis bisa menafkahi dua istrinya.

Ia berjanji bekerja dengan giat untuk membiayai rumah tangga.

Kisah percintaan selama dua bulan

Bagi Saeful, Hariani dan Mustiawati merupakan jodoh karunia Tuhan.

Baca Juga: Ditinggal Nikah Berujung Duduk di Pelaminan dengan Sebatang Kayu, Pria Ini Dinikahkan oleh sang Ayah dengan Patung Gegara Tak Punya Uang

Selama berpacaran, Saeful terbuka berhubungan dengan dua perempuan sekaligus.

Hariani dan Mustiawati mengetahui hal itu. Hubungan mereka pun berjalan selama dua bulan.

Tapi, Saeful sempat putus dengan Mustiawati.

Namun, ia tak menjelaskan alasan hubungan itu berakhir.

Baca Juga: Sudah Dapat Tawaran Sponsor dari Malaysia, Aurel Hermansyah Bakal Gelar Pernikahan di GBK, Kekasih Atta Halilintar : Satu Indonesia Bisa Datang!

Tak lama setelah putus dengan Mustiawati, Saeful mengajak Hairani menikah.

Perempuan itu menerima pinangan Saeful.

"Saya kawin (akad nikah) dengan Hariani pada malam Kamis (18/6/2020)," kata Saeful.

Usai menikah dengan Hariani, Saeful gundah. Perasaan cintanya kepada Mustiawati tak juga hilang.

Baca Juga: Calon Suami Salah Jawab Saat Ditanya 15+6, Mempelai Wanita Ini Batal Kawin, Tolak Ucap Ijab Qobul Gegara Pendidikan Pengantin Pria Rendah

Sehari setelah menikahi Hariani, Saeful menghubungi Mustiawati.

Dalam percakapan itu, Mustiawati meminta dinikahi juga.

Saeful pun meminta izin kepada Hariani. Istri pertamanya itu mengizinkan Saeful menikahi Mustiawati.

Baca Juga: Belasan Kursi Melayang Hingga Para Tamu Undangan Saling Adu Jotos, Pernikahan Ini Tetiba Berubah Jadi Ring Tinju Usai Kehadiran Mantan Pacar sang Pengantin

"Pada malam Jumat (19/6/2020), saya kawin dengan Mustiawati," kata Saeful.

Saeful memberikan mas kawin masing-masing Rp 2 juta rupiah kepada istrinya.

Resepsi pernikahan pun berlangsung sederhana pada Sabtu (20/6/2020).

(Idham Khalid)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judu: "Saya Dibilang Pakai Jampi-jampi, padahal Murni karena Cinta"

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya