Tahu Betul Beratnya Perjuangan 14 Tahun Punya Anak, Inul Daratista Malah Tak Patok Kriteria Saklek untuk Calon Mantu: Penting Nerima Aku Jadi Mertua

Senin, 11 Mei 2020 | 19:13
Instagram/@inul.d

Tahu Betul Beratnya Perjuangan 14 Tahun Punya Anak, Inul Daratista Malah Tak Patok Kriteria Saklek untuk Calon Mantu: Penting Nerima Aku Jadi Mertua

Sosok.ID - Bukan rahasia lagi bila pedangdut Inul Daratista sangat memanjakan anak semata wayangnya, Yusuf Ivander Damares.

Bagaimana tidak, untuk mendapatkan Yusuf Ivander Damares, Inul Daratista dan suami harus mati-matian berjuang hingga belasan tahun.

Sehingga tidak heran kehadiran Yusuf Ivander Damares dalam kehidupan Inul Daratista dan suami begitu amat teristimewakan.

Kendati mengistimewakan keberadaan sang anak, Inul Daratista rupanya tidak begitu saklek dengan masa depan sang anak.

Baca Juga: 7 Tahun Silam Dituding Nikahi Enji Tanpa Restu Hingga Pernikahannya Tak Dihadiri Mertua, Ayu Ting Ting Ngaku Ketemu Ayah Mertua Cuma Lewat Telepon

Bahkan jika membahas soal kriteria calon mantu idaman di masa depan, Inul Daratista mengaku tak punya syarat sama sekali.

Mengutip Tribunnews.com, Inul Daratista dan sang suami, Adam Suseno diketahui resmi menikah pada 29 Mei 1995 silam.

Empat belas tahun membangun rumah tangga, Inul Daratista dan sang suami tak kunjung diberkahi oleh kehadiran seorang anak.

Lantaran tak kunjung hamil meski telah belasan tahun menikah, Inul Daratista sampai dituding mandul oleh publik Tanah Air.

Baca Juga: Gegara Jari Terpeleset Saat Ketik Caption IG, Syahrini Diduga Terpergok Sudah Mesra dengan Reino Barack Sejak Januari 2018, Tikung Luna Maya?

Hingga pada pertengahan tahun 2009, Inul Daratista akhirnya dikaruniai seorang putra tampan dan sehat bernama Yusuf Ivander Damares.

Perjuangan Inul dan sang suami untuk mendapatkan momongan pun terbilang tidak mudah.

Untuk mendapatkan momongan, Inul Daratista sampai rela merogoh kocek hingga ratusan juta rupiah demi bisa melakukan program bayi tabung.

Tak berhenti sampai disitu, kabarnya Inul Daratista juga mendaftarkan anaknya tersebut dalam program asuransi pendidikan dan polis asuransi kesehatan jangka panjang.

Baca Juga: Perang Saling Tutup Jalan, Gegara Lihat Desa Sebelah Palang Jalan Pakai Bambu, Warga di Sumberpucung Balas Bikin Tembok Cor Hingga Viral dan Dirobohkan Aparat

Dikabarkan premi yang dibayarkan Inul Daratista per tahunnya hingga Rp 600 juta dengan polis asuransi tanggungan sebesar Rp 1,5 hingga 4 miliar.

Sehingga tak mengejutkan bila Yusuf Ivander Damares disebut-sebut sebagai anak mahal oleh publik Tanah Air.

Kendati mengistimewakan sang anak, Inul Daratista rupanya tak mau mendikte masa depan Yusuf Ivander Damares.

Inul Daratista bahkan mengaku tak memiliki kriteria saklek soal calon mantunya di masa depan.

Baca Juga: Tajir Melintir Sejak Lahir, Tangis Nikita Mirzani Pecah Saat Dengar Curhatan Pilu Keluarga yang Hidup di Jalanan : Pelajaran Buat Niki Jangan Suka Ngeluh

Hal ini ia ungkapkan sendiri melalui salah satu postingan pada akun Instagramnya, @inul.d beberapa waktu lalu.

Dalam postingan yang diunggah pada 12 Mei 2019 lalu, Inul mengungkap bahwa ia sama sekali tak punya kriteria saklek terkait calon mantunya di masa depan.

Inul hanya berharap calon mantunya kelak memiliki otak yang pintar, solehah dan tak mengukur suami dari kekayaannya.

Lebih penting lagi, Inul hanya mengharapkan calon menantu yang mau menerimanya sebagai ibu mertua dengan hati yang ikhlas.

Baca Juga: Terlanjur Malu Sampai Menutup Diri dari Lingkungan Gegara Ketahuan Bohongi Publik, Abah Tono Ternyata Dipaksa si Perekam Video untuk Ngaku Dapat Rp 1.500 Per Hari

Instagram/@inul.d
Instagram/@inul.d

Inul Daratista sebutkan harapannya tentang calon mantunya kelak.

"Saya pingin anak laki-laki dan doa saya terkabul.Kenapa? Menurut saya openane (merawatnya) tak sesulit punya anak perempuan hahahha.

Saya takut disaingi, ehehehe. Yah anak laki model baju tak seheboh perempuan.

Apalagi kalau sudah besar, njaganya kudu extra takut diperawanin orang sebelum duduk dipelaminan, alemong biar bisa melanjutkan usahaku juga.

Baca Juga: Putus Cinta jadi Rahasia Aurel Hermansyah dari Burik Berubah Cantik, Netizen Tetap Kekeh Dara Krisdayanti Operasi Plastik, Kekasih Atta: Aku Tu Diet!!

Nanti cari mantu sing ayu, cerdas, sholehah, nggak mengukur suami karena mampu tapi karena cinta dan mau menerimaku sebagai ibu mertua dengan ikhlas," tulis Inul Daratista dalam postingannya.

Di akhir postingannya, Inul mengaku dirinya bersyukur diberi kesempatan untuk bisa hamil dan membahagiakan sang suami.

Kini anaknya sudah besar, Inul merasa semakin bersyukur dan mengingatkan kepada semua orang tau di luar sana untuk mensyukuri kehadiran anak mereka masing-masing.

Tak ayal postingan Inul ini mengundang banyak komentar dari publik.

Baca Juga: Tak Lagi Jadi Bulan-bulanan Tahanan Lain, Ferdian Paleka Dipindahkan ke Sel Lain untuk Sementara, Setelah Kena Plonco di Hari Pertama Masuk Bui

Tidak sedikit publik yang mendukung pemikiran Inul dan mendoakan Inul dan sekeluarga agar tetap bahagia.

@lion*****: Kata katanyaaa ya Allah, bener bener menginspirasi aku yg baru punya anak bun. Bener bener bersyukur dititipin anugrah terbesar sama Allah. Bahagia terus yaa bunda sekeluarga.

@ren****: Semoga anak-anak kita selalu berbakti kepada orang tua dan bisa bersumbangsih untuk negara ya mba Inul.

Baca Juga: Sesama Korban 'Tikung' Rekan Artis, Maia Estianty Nasihati Luna Maya Soal Jodoh, Bekas Dhani Ungkap Enaknya Disayang-sayang Irwan Mussry

@agusro****: Anak adalah amanah, bukan sesederhana titipan. Buatlah anak kita yg bisa membuat dirinya bahagia hingga akhirnya bisa buat kita bahagia dunia akhirat.

@aenimar*****: Ada hikmah dari torehan kata-kata bunda inul yang bisa dipetik sebagai pelajaran penuh hikmah, terimakasih bunda @inul.d.

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber : Instagram, Tribunnews.com

Baca Lainnya