Pesan Terakhir Glenn Fredly Sebelum Meninggal Pada Sahabatnya Ini Mengharukan: Kayaknya Gewa Bakal Jadi Teman Berantem Gue Nih Gantiin Lo

Sabtu, 11 April 2020 | 10:35
Instagram @anastikaardiana_

Pesan Terakhir Glenn Fredly Sebelum Meninggal Pada Sahabatnya Ini Mengharukan: Kayaknya Gewa Bakal Jadi Teman Berantem Gue Nih Gantiin Lo

Sosok.ID - Kabar duka kembali selimuti dunia hiburan tanah air baru-baru ini.

Terdengar sangat mendadak, musisi dengan sejuta karya, Glenn Fredly dikabarkan meninggal dunia.

Diusianya yang baru menginjak 44 tahun dan baru saja rayakan 40 hari lahirnya sang anak, Glenn dikabarkan tutup usia.

Banyak orang pun berduka, baik keluarga, sahabat, artis hingga penikmat musik tanah air pun tumpah ruah iringi pemakaman sang legenda.

Baca Juga: Video Glenn Fredly Fasih Bersholawat Badar, PBNU Kirim Doa untuk sang Musisi Penggiat Toleransi: Lantunan Sholawatmu Menjadi Saksi..

Sosok yang memang dekat dengan siapa saja ini miliki segudang kenangan bagi orang yang dekat dengannya.

Tanpa terkecuali sang sahabat yang baru beberapa saat berkomunikasi dengannya pun sampai ungkap kesedihannya ditinggal sang penyanyi lagu romansa.

Manajer sekaligus sahabat mendiang Glenn Fredly, Anastika Ardiana, mengungkapkan pesan terakhir pelantun lagu "Januari" tersebut.

Tiga hari sebelum meninggal, Glenn sudah menitipkan anak pertamanya, Gewa Atlana Syamayim Latuihamolo, di rumah Anastika Ardianaa.

Baca Juga: Terkuak! Yasonna Laoly Bongkar Sosok Pencetus Ide yang Minta Napi Koruptor Dibebaskan: Kami Dituduhlah Segala Macem, Oke Saya Terima Itu..

Sebab pada Senin (6/4/2020, Glenn dilarikan ke rumah sakit karena kondisinya sudah menurun hingga akhirnya masuk ruang ICU.

"3 hari lalu lu cuma bilang 'Gewa di rumah dulu ya sama Mama Ika'," tulis Tika seperti dikutip dari unggahan Instagram @anastikaardiana_, Jumat (10/4/2020).

Bukan hanya itu pesan terakhirnya, dua hari sebelum kepergiannya, Glenn juga meminta Tika untuk datang ke rumah sakit agar bisa menemani sang istri, Mutia Ayu.

"2 hari lalu lo telepon cuma bilang suruh nyamperin lo buat temenin bini lo. Ternyata lo mau pergi ya, Ndut?" ungkap Tika.

Baca Juga: Bikin Induk Semang Ngamuk Gegara 3 Bulan Nunggak Sewa, Driver Ojol yang Diusir dari Kontrakan Tengah Malam Viral, Sisa Harta Cuma Baju yang Nempel di Badan

Glenn telah meninggal dunia. Tika berjanji akan menjadi sahabat yang baik untuk Mutia dan Gewa.

"Tapi kayaknya Gewa bakal jadi teman berantem gue gantiin lo. Dari kemarin di rumah kadang ketawa-ketawa, kadang pasang muka ngamuk sama gue," ujarnya.

"Gue berjanji bakal jadi Mama Ika terseru buat Gewa. Rest in love, Ndut. Selamat jalam sahabat terbaikku, love you," tulisnya.

Glenn Fredly mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Setia Mitra, Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020).

Baca Juga: TNI Pasang Target Lenyapkan Sosok Pengendali Perang KKB Papua, Dalang Semua Kerusuhan di Bumi Cenderawasih

Glenn Fredly meninggal dunia setelah berjuang dengan penyakit menginitis atau radang selaput otak.

Jenazah Glenn Fredly dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, pada Kamis (9/4/2020).

Baca Juga: Hadapi Corona: Ini 13 Tips Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh, Salah Satunya Menggerakkan Tubuh

Meninggalnya pelantun lagu "Januari" ini tepat 40 hari usia anaknya, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

Sedangkan, empat hari sebelum meninggal dunia, Glenn Fredly sempat mengucapkan selamat ulang tahun pada Mutia Ayu dengan video romantis. (Baharudin Al Farisi)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sebelum Meninggal, Glenn Fredly Titipkan Anaknya kepada Sahabatnya"

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya