Beratnya Jadi Petugas Medis yang Tangani Virus Corona, Perawat Ini Pilih Bunuh Diri Usai Dinyatakan Positif Covid-19 karena Takut Bakal Tulari Orang Lain

Kamis, 26 Maret 2020 | 17:35
Xinhua/Xiao Yijiu

Alasan China Tuduh Indonesia 'Ekspor' Virus Corona ke Negerinya Tak Masuk Akal, Padahal Warganya Sendiri yang Salah!

Sosok.ID - Seorang perawat memilih mengakhiri hidupnya setelah dinyatakan positif corona.

Perawat asal Italia itu nekat bunuh diri karena takut ia akan menularkan Covid-19 ke orang-orang di sekitarnya.

Melansir dari Daily Mail, perawat bernama Daniela Trezzi (34) itu diketahui bekerja di garda terdepan untuk menangani virus corona di sebuah rumah sakit di Lombardy.

Sekadar informasi, Lombardy merupakan wilayah yang terkena dampak Covid-19 paling parah di Italia.

Baca Juga: Berharap dapat Terbebas dari Virus Corona Luar Dalam, 30 Warga Turki Justru Mati Konyol Usai Nekat Mandi dan Tenggak Alkohol Murni

Federasi Perawat Nasional Italia telah mengkonfirmasi kematiannya dan menyatakan bela sungkawa dalam sebuah pernyataan pada Selasa (24/3/2020) malam waktu setempat.

Pihak federasi mengatakan, Daniela mengalami stres berat karena takut ia akan menularkan virus saat berusaha menangani krisis corona tersebut.

Saat itu pula jumlah kematian di Italia akibat virus corona meningkat hingga 743 hanya dalam satu hari.

Namun, jumlah total peningkatan kasus hanya naik 8 persen.

Baca Juga: Sempat Ragu dengan Prediksi Wirang Birawa soal Vaksin Virus Corona, Denny Darko Ramal Wabah Mematikan Ini Bakal Reda dalam Hitungan Bulan:yang Terinfeksi Mulai Sembuh

Jumlah tersebut merupakan yang terendah sejak Italia mengkonfirmasikan kematian pertama pada 21 Februari 2020 lalu.

Daniela Trezzi telah bekerja sebagai perawat di Rumah Sakit San Gerardo di Monza.

Tetapi ia terpaksa menjalani karantina setelah mengalami gejala virus corona dan dinyatakan positif saat menjalani tes.

Persatuan perawat juga mengungkapkan kasus serupa telah terjadi pekan lalu di Venesia.

Baca Juga: Ngawurnya Kebangetan, Jenazah Pasien PDP Corona Nekat Dibawa Pulang dan Diciumi, Misal Positif, Satu Keluarga beserta Tetangga dan Pelayat Auto jadi ODP!

"Masing-masing dari kami memilih profesi ini untuk kebaikan dan, sayangnya juga untuk keburukan : kami adalah perawat," kata federasi seperti dikutip Sosok.ID dari Daily Mail.

"Kondisi dan tekanan yang dialami oleh para petugas profesional kami berada dalam pengawasan semua pihak."

Manajer Umum Rumah Sakit San Gerardo, Mario Alparone, mengataan Daniela telah dirawat di tempatnya sejak 10 Maret lalu tanpa pengawasan.

Berdasarkan laporan media setempat, pihak berwenang kini tengah menyelidiki kematiannya.

Baca Juga: Tak Ada Rotan Akar pun Jadi, Tak Bisa Gelar Akad Nikah Secara Langsung Gegara Virus Corona, Pasangan Ini Langsungkan Ijab Kabul Secara Online

Berdasarkan laporan lembaga penelitian Italia pada Selasa (24/3/2020), ada sekitar 5.760 petugas kesehatan yang terinfeksi virus corona.

Jumlah tersebut merupakan 8 persen dari jumlah total kasus virus corona di Italia pada hari yang sama.

(*)

Tag

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber Daily Mail