Sosok.id - Sudah dua bulan lebih sejak kematian mantan istri komedian Sule, Lina Jubaedah pada 4 Januari 2020 lalu.
Namun, prahara soal warisan yang ditinggalkan ibu Rizky Febian itu masih terus dipermasalahkan.
Baik oleh pihak keluarga Lina maupun dari pihak sang suami, Teddy Pardiyana.
Melansir dari Tribunnews, kuasa hukum Lina, Abdurahman, menjelaskan bahwa harta warisan senilai Rp 10 miliar itu seharusnya diserahkan pada anak-anak.
Hal itu telah diceritakan Lina kepada Abdurahman semenjak menjalani sidang perceraian dengan Sule.
Diketahui harta senilai Rp 10 miliar itu terdiri dari sebuah kos-kosan dan sebidang tanah.
"Itu memang harus diserahkan kepada anak-anak. Dasarnya pertama memang itu pernah diceritakan kepada saya waktu persidangan cerai bahwa almarhum itu punya beberapa aset," ujar Abdurahman seperti dikutip dari Tribunnews.
"Rinciannya ada Tanah 2 hektar di pengalengan, ada kos-kosan 32 kamar di Telkom University ada rumah di villa Banda terus ada tanah di Lembang, kemudian tanah di Ciamas terus ada tanah di bandung, daerah cilenceng juga ada," terangnya.
"Itu benda-benda tidak bergeraknya yah belum termasuk perhiasan dan lain-lain. Kalau ditotal cukup gede lah ya mencapai Rp10 miliar," tambahnya.
Pada kesempatan berbeda, pengacara Hotman Paris justru menyebut bahwa Teddy termasuk orang yang berhak memiliki harta warisan tersebut.
Melalui akun Instagramnya, alasan Hotman Paris berkata demikian karena Teddy menikah secara sah dengan Lina.
"Baru tau ternyata Suami Alm Lina yaitu Tedy bukan suami sirih maka termasuk salah satu ahli waris dari alm Lina ( mantan istri Sule) ! Wah ini temuan baru dalam mistery kematian Alm! Tedy juda salah satu yg berhak harta peninggalan alm!!" tulis Hotman di kolom caption video yang diunggah pada 26 Januari 2020 itu.
Namun, di kesempatan lain, Teddy justru mengaku tak minat untuk mendapatkan warisan itu.
Hal itu diungkapkan Teddy dalam tayangan YouTube KH Infotaintment pada 9 Januari 2020 lalu.
"Itu kan bunda ada amanahnya dari tanah, serifikat rumah, terus ada perhiasan, kos-kosan ya itu memang hak anak-anaknya.
"Nah itu saya serahin lagi buat Aa Iky sama neng Putri yang udah dewasa mungkin mau dibicarakan mau dikasihin," beber Teddy.
Setelah masalah tersebut berlalu dan tak lagi diberitakan oleh media, Teddy tiba-tiba muncul dengan kabar mengejutkan.
Ia berniat untuk mengurus masalah warisan tersebut dengan menggandeng 10 pengacara sekaligus.
Tindakan Teddy yang dapat dikatakan plin-plan ini bahkan turut disindir oleh Sule.
Hal itu diungkapkan Sule dalam tayangan YouTube Intens Investigasi pada Rabu (11/3/2020).
Ia mempertanyakan langkah Teddy yang sampai harus menggandeng banyak pengacara untuk mengurus pembagian harta warisan tersebut.
"Mungkin dia mengamankan diri?" sindir Sule.
"Kenapa harus bawa pengacara kalau tidak ada apa-apa?" lanjut ayah penyanyi Rizky Febian ini.
Kendati demikian, Sule mengaku tak mau ikut campur mengenai masalah tersebut.
"Tapi saya tidak mau untuk ikut campur dalam hal itu," ujar Sule.
Senada dengan dirinya, sebenarnya buah hatinya dengan Lina juga tak mempermasalahkan hal tersebut.
"Anak-anak juga santai aja, karena saya tidak mengajarkan untuk memperebutkan atau mempermasalahkan harta," tegas dia.
(*)