Masuk Babak Baru, Buntut Kasus Video Syur Mirip Dirinya Tersebar Luas di Jagat Maya, Gisel Sampai Kepaksa Nonton: Eh Memang Rada Mirip, Geli Jadinya

Sabtu, 15 Februari 2020 | 13:00
KOMPAS.com/Tri Susanto Setiawan

Buntut laporan artis peran sekaligus penyanyi Gisella Anastasia atas kasus video asusila mirip dirinya, memasuki babak baru, ia mulai melihat titik terang identitas pelaku penyebar video asusila mirip dirinya.

Sosok.ID - Buntut laporan artis peran sekaligus penyanyi Gisella Anastasia atas kasus video asusila mirip dirinya, memasuki babak baru.

Ia melaporkan pelaku penyebaran video pada Oktober 2019 lalu, karena dianggap telah melakukan pencemaran nama baiknya.

Untuk diketahui, sempat beredar video syur mirip Gisel yang diperbincangkan masyarakat di jagat media.

Gisel dengan tegas membantah anggapan perempuan dalam video sebagai dirinya.

Ia bahkan terpaksa menonton video porno tersebut demi mengumpulkan sejumlah bukti dan menegaskan bahwa wanita dalam video jelas bukan dirinya.

Baca Juga: Pamannya Meninggal Dunia, Pria Ini Tak Mau Minta Bantuan Tetangga, Nekat Seret Jasad sang Paman ke Belakang Rumah dan Kuburkan Mayatnya Sendirian

Ketika menonton video tersebut, Gisel mengaku geli, lantaran sosok perempuan itu digadang-gadang mirip dengannya.

“Akhirnya (nonton) setelah berapa jam (video itu beredar). Tadinya... awalnya enggak mau, karena geli ya nonton begituan. Apalagi yang mukanya dimirip-miripin,” kata Gisel, Rabu (23/10/2019), dikutip dari Kompas.com.

Meskipun begitu, ia mengaku menemukan salah satu angle yang membuat si perempuan dianggap sepertinya.

“Eh memang rada mirip. Geli jadinya,” ungkapnya.

“Cuma mukanya doang dari salah satu angle, yang difoto tersebar itu. Begitu ngadepnya (berubah), beda,” imbuh Gisel.

Baca Juga: Selalu Ada Berkah di Balik Musibah, Alami Kecelakaan Tragis, Pria yang Buta Selama Puluhan Tahun Ini Malah Jadi Bisa Melihat Lagi

Kesal difitnah hingga namanya tercemar, Gisel melaporkan pelaku penyebar video.

“Akhirnya perlu (nonton), supaya gue bisa menjelaskan, apa saja yang enggak sama. Akhirnya nonton sendirian di kamar, kunci pintu. Rasanya sebal banget,” ujar Gisel.

Sementara pada Jumat (14/2/2020) lalu, Gisel kembali memenuhi panggilan polisi untuk menindaklanjuti laporannya.

Tiba di Polres Metro Jaya pada pukul 14.46 WIB, Gisel langsung menuju Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Ia menyebut, polisi akan memberikan beberapa keterangan terkait pelaku penyebar video syur mirip dirinya.

Baca Juga: Ciderai Jiwa Raga TNI, 3 Oknum Prajurit Pemasok Ribuan Amunisi ke KKB Papua Tak Jadi Dihukum Mati

Keluar dari gedung, Gisel nampak Sumringah. Ia bahagia lantaran telah menemui titik terang tentang pelaku penyebar video.

Polisi juga memperlihatkan identitas terduga pelaku pada Gisel.

"Udah tadi ditunjukin orangnya (terduga pelaku) diliatin," kata Gisel.

Meski demikian, Gisel sedikit menyesal sebab pelaku penyebar pertama masih belum ditemukan.

"Tadi sih ada satu, yang kita lihat yang paling banyak nyebarin. Karena kalau yang pertama buat benar-benar sudah enggak bisa keliatan sama sekali, anonymous," kata Gisel.

Baca Juga: Disoroti Media Internasional, Indonesia Jadi Negara Berkesan Materialistis, Nol Kasus Corona, Harga Masker di Tanah Air Melonjak Tajam Hingga Rp 1,5 Juta

Melihat wajah terduga pelaku, Gisel membuat reaksi sederhana. Menurutnya terduga pelaku cukup gemas.

"Kayak 'oh gitu ya, gemas gitu'," kata Gisel.

Brbeda dengan reaksi Gisel, kuasa hukumnya, Sandy Arifin justru menggambarkan terduga pelaku sebagai sosok yang "seram".

Sedikit menyayangkan lantaran penyebar pertama menggunakan akun anonymous, Gisel masih penasaran.

Menurut Gisel, penyebar memang sengaja menggunakan akun anon untuk membagikan video-video sembarangan.

Baca Juga: 8 Tahun Menikah Belum Juga Dikaruniai Anak, Akhirnya Sandy Aulia Jadi Seorang Ibu, Lihat Lucunya Sang Anak!

"Jadi yang paling banyak kan linknya paling mengarah ke itu, dibuka, dicari enggak bisa memang, karena sengaja buat untuk menyebarkan berita ngaco," kata Gisel.

Diketahui, Gisel membuat laporan pada 25 Oktober 2019 lalu, ia mengaku dirugikan dengan adanya desas-desus video syur mirip dirinya.

Terlebih, Gisel memiliki Gempi yang masih anak-anak. Hal itu dapat membahayakan jika tidak diusut siapa pelakunya.

Kerugianya secara banyak banget, saya perempuan dan punya anak kecil. Jadi, pembuatan laporan ini supaya enggak terulang lagi baik pada saya dan orang lain, biar jera," kata Gisel di Polda Metro Jaya pada(25/10/2019), seperti dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Tak Takut Buta, Artis Ini Daftarkan Dirinya Jadi Pendonor Kornea Mata, Adinia: Lapisan Korena Akan Diambil...

Hingga kini, Gisel pun masih bersikukuh ingin memberikan efek jera pada pelaku penyebar video.

"Aku harus kasih efek jera aja untuk orang-orang supaya lain kali bisa ngerti gitu, kalau nyebarin aja itu bisa terkena pasal," katanya, Jumat (14/2/2020).

Adapun pasal yang disangkakan dalam laporan itu adalah Pasal 27 Ayat 1 Jo Pasal 45 Ayat 1 dan atau Pasal 27 Ayat 3 dan atau Pasal 23 Ayat 3 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan atau Pasal 4 Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 Tentang Pornografi.

(*)

Editor : Seto Ajinugroho

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya