Bisnis Kulinernya Tak Sepi Peminat, Artis Ruben Onsu Dituduh Gunakan Pesugihan Untuk Gaet Pengunjung

Kamis, 06 Februari 2020 | 13:00
KOMPAS.com/Revi C Rantung

Ruben Onsu bersama adiknya, Jordi Onsu serta kuasa hukum, Minola Sebayang saat ditemui di Ditkrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi pelapor terkait kasus isu pesugihan yang menimpa Geprek Bensu, Kamis (6/2/2020).

Sosok.ID - Siapa yang tak mengenal bisnis kuliner Geprek Bensu?

Bisnis milik suami Sarwendah, Ruben Onsu ini tergolong ramai pengunjung.

Menyajikan menu aneka geprek ayam membuat bisnis Ruben digandrungi masyarakat.

Namun tampaknya, bisnis ini tengah dirudung fitnah.

Baca Juga: Perut Buncitnya Mendadak Kempes dalam Semalam Bikin Warga Curiga, Janda Ini Cekik Bayinya yang Baru Lahir Hingga Tewas, Ngaku Malu Gegara Pacar Ogah Tanggung Jawab

Ada yang menyebutkan bahwa usaha milik artis ini diduga melibatkan pesugihan.

Kuasa Hukum Ruben Onsu, Minola Sebayang, berbicara tentang perkembangan kasus dugaan fitnah pesugihan yang menimpa Geprek Bensu, bisnis makanan milik kliennya.

Ditemui di kawasan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2020), Minola juga menjawab pertanyaan seputar kemungkinan Roy Kiyoshi, Robby Purba, dan Dephienne menjadi tersangka dalam kasus itu.

"Iya (mungkin) dong, pasti (mungkin) dong, karena kan mereka menyampaikan itu walaupun dengan inisial tapi dalam sebuah tayangan," kata Minola.

Baca Juga: Terus Menerus Digruduk Musuh, Nikita Mirzani Kena Tuding Disebut Berikan Uang Suap padaPihak Kepolisian: Lillahi Ta'ala Ya, Biar Gue Enggak Bisa Jalan Nih, Seperakpun Nggak Keluar Uang

Menurut Minola, pembicaraan Roy bersama Robby dan Dephienne menjadi referensi dalam penyidikan karena menimbulkan spekulasi yang berujung fitnah pada Ruben Onsu.

"Ketika itu dipertanyakan tentu dong referensinya pembicaraan Roy dengan Robby dan teman wanitanya (Dephienne) yang menyebut siapa aja pengusaha yang menggunakan pesugihan," tutur Minola.

"Dari situlah muncul inisial R untuk pengusahanya dan G untuk nama restorannya.

Itu kan pasti akan dipertanyakan R itu siapa G itu siapa," lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Misteri Lagi, Perhiasan Pemberian Sule untuk Lina Jubaedah Senilai Rp 2 Miliar Raib, Teddy Bantah Karena Hilang, Terungkap Fakta Sosok Inilah yang Mengambilnya!

Awal mula isu tersebut berembus dari sebuah video YouTube di kanal milik Robby Purba yang menampilkan perbincangannya dengan Roy Kiyoshi serta anak indigo bernama Dephienne.

Dalam video itu, Roy Kiyoshi membahas mengenai beberapa ciri-ciri restoran yang memakai pesugihan atau penglaris.

Robby Purba melontarkan pertanyaan mengenai siapa saja yang memakai pesugihan.

Roy menjawab seorang pengusaha dengan inisial "R".

Baca Juga: Jauh-jauh Liburan ke Rusia Bareng sang Adik Hingga Habiskan Dana Puluhan Juta, Ayu Ting Ting Kepergok Bawa Bekal Combro ke Atas Pesawat

Kepada Dephienne, Robby juga meminta inisial restoran terkenal yang memakai pesugihan hingga kemudian muncul dengan inisial “G”.

Adegan itu kemudian ditampilkan oleh akun YouTube Hikmah Kehidupan yang langsung menyebut Ruben Onsu memakai pesugihan pada bisnis kulinernya.

Akun tersebut mengedit video Robby Purba.

Adik Ruben Onsu, Jordi Onsu bersama Minola kemudian melaporkan akun YouTube Hikmah Kehidupan atas dugaan fitnah kepada bisnis Ruben, Geprek Bensu, pada Senin (11/11/2019) lalu.

Baca Juga: Terawangannya Selalu Akurat, Mbak You Sebut Tak Lama Lagi Hubungan Gisel Dan Wijin Akan Hancur, Ini Sebabnya!

Laporan Minola diterima dengan nomor laporan LP/7252/XI/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus, dengan sangkaan pasal 27 Ayat 3 UU ITE juncto pasal 45.

Pihak Ruben menyerahkan seluruh penyelesaian kasus tersebut kepada polisi. (Ira Gita Natalia Sembiring)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kasus Pesugihan, Kuasa Hukum Ruben Onsu Bicara Kemungkinan Roy Kiyoshi Jadi Tersangka"

Editor : Seto Ajinugroho

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya