Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kacaukan Acara Pernikahan Teman Semasa Sekolah, Kisah Bridesmaid Diusir oleh Mempelai Wanita Viral, Netizen: Dia Mengerikan

Rina Wahyuhidayati - Minggu, 17 Juli 2022 | 17:27
Ilustrasi Pengantin
Daily Mail

Ilustrasi Pengantin

Sosok.ID -Momen pernikahan wanita ini dirusak oleh salah seorang teman sekolahnya.

Insiden tersebut berujung pada mempelai wanita mengusir temannya tersebut yang sejatinya ditunjuk sebagai bridesmaid.

Pengantin wanita yang pernikahannya dikacaukan oleh temannya itu membagikan kisahnya melalui Reddit dan menjadi sorotan, demikian diberitakan The Sun (1/6/2022).

Pengantin wanita menyebut jika temannya yang ia panggil Andy itu sejak masih sekolah memang dikenal sebagai siswi yang bandel.

Namun, pengantin wanita beranggapan teman SMP-nya itu seharusnya sudah berubah lantaran mereka sudah beranjak dewasa.

Oleh karenanya, ia menghubungi Andy dan memintanya menjadi salah satu bridesmaid id acara pernikahannya.

"Di sekolah, Andy dulunya adalah pengganggu, bahkan terhadap saya.

Saya pikir dia telah tumbuh secara signifikan sejak saat itu," ungkap si wanita.

Andy pun menyetujuinya, dan bertanya gaun apa yang harus ia kenakan di hari H.

Ia bahkan sempat menunjukkan gaun pilihannya pada calon mempelai wanita kala itu.

Namun beberapa hari jelang hari H, Andy kembali menelpon calon pengantin wanita dan dari sanalah ide jahil yang menjadi petaka dimulai.

"Dia memilih gaun berwarna rose gold yang lucu, dan aku pikir dia akan memakai itu.

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x