Lebih dari itu, Raffi Ahmad mengaku belum pernah terpikirkan ingin menjadi seorang politisi, apalagi menjabat sebagai Presiden RI.
"Seseorang kan pasti ingin lebih baik lagi, tapi kalau sekarang gue mah emang dari dulu belum ada cita-cita jadi politisi atau pemimpin negara tuh nggak ada,” ujar ayah dua anak tersebut.
Alih-alih nyemplung ke politik, Raffi Ahmad ingin fokus pada karirnya yang sekarang, yakni berkecimpung di dunia hiburan dan menjalankan bisnis.
“Lagi seneng di dunia entertainment dan entrepreneur dulu," ujarnya.
Meski begitu, Raffi Ahmad tak menutup kemungkinan di masa depan dirinya bisa saja tertarik dengan politik.
"Tapi kan kita nggak tau. Tapi kalau sekarang mah gue benar-benar masih urusin RANS dulu, bisnis-bisnis dulu,” tandasnya. (*)