Sosok.ID - Ariel NOAH baru saja merayakan ulang tahun ke-40 pada Kamis (16/9/2021) lalu.
Di hari ulang tahunnya, Ariel NOAH ramai didoakan agar segera bertemu dengan jodohnya.
Ariel NOAH sendiri belakangan memang ramai dijodohkan dengan beberapa nama oleh netizen.
Seperti Bunga Citra Lestari (BCL) sampai mantan pacar Ariel NOAH sendiri, yakni Luna Maya.
Namun, belakangan ayah Alleia Anata Irham itu tak tampak dekat dengan wanita mana pun.
Perihal jodoh Ariel NOAH pun masih menjadi teka-teki hingga detik ini.
Kendati demikian, paranormal Mbak You sempat meramalkan jodoh Ariel NOAH awal tahun lalu, atau beberapa bulan sebelum ia meninggal dunia.
Dalam tayangan YouTube yang diunggah pada Kamis (18/2/2021) lalu, mendiang Mbak You membeberkan terawangannya.
Dalam tayangan itu, mendiang Mbak You menyebut bahwa Ariel NOAH tengah melakukan PDKT sana-sini.