Sosok.ID -Rizki DA langsung bereaksi mendapati fotonya dipajang bersama Lesty Kejora dan Rizky Billar.
Sebelum dilamar Billar, Lesty memang cukup lama ppacaran dengan Rizki DA.
Namun lima tahun bersama tak menjamin keduanya langgeng hingga pelaminan.
Kini baik Lesty maupun Rizki DA sudah memiliki pasangan masing-masing.
Rizki DA telah lebih dahulu menikah, sementara Lesty baru saja dilamar Billar.
Telah memiliki kehidupan masing-masing, Rizki DA pun merasa tak terima tatkala mendapati foto dirinya bersanding sengan sang mantan dan pasangannya.
Terlebih foto disebut diunggah oleh stasiun televisi yang membesarkan namanya.
Rizki DA pun melayangkan protes melalui kolom komentar dan menuai sorotan netizen.
Ia pun menasihati admin akun tersebut agar memakai foto lain yang lebih pantas.
Melansir dari Wiken.ID, komentar Rizki DA dalam unggahan Instagram stasiun tv itu diunggah ulang oleh salah satu akun gosip.