Sosok.ID -Nama Bashar al Assad mungkin cukup membuat banyak orang bergidik.
Bagi yang belum tahu, Bashar al Assad adalah presiden Suriah.
Ia sosok presiden yang kontroversial, bahkan terkenal sangat kejam.
Sudah dipahami jika Suriah sedang alami perang saudara selama 5 tahun terakhir, yang bermula pada 2015 silam.
Namun bercokolnya perang saudara itu jauh lebih lama terjadi.
Perang saudara tersebut dikabarkan disebabkan oleh munculnya demonstran Musim Semi Arab.
Kerusuhan tumbuh sejak protes kebangkitan dunia Arab tahun 2011 dan meningkat ke konflik bersenjata.
Diduga Bashar, yang telah memimpin Suriah sejak tahun 2000, adalah penyebab utama perang saudara itu.