Sosok Ibu Mario Dandy Ikut Disorot, Gaya Hidup Dinilai Terlalu Mewah

Minggu, 26 Februari 2023 | 15:14
HO/TribunMedan dan KOMPAS.com Dzaky Nurchayo

Sosok ibu Mario Dandy Satrio. Gaya hidupnya jadi sorotan.

Sosok.ID -Keluarga Rafael Alun Trisambodo, mantan pejabat Eselon III Direktorat Jendral Pajak terus menjadi sorotan imbas kasus anaknya, Mario Dandy Satrio.

Sang putra harus mendekam di penjara karena menganiaya anak pengurus GP Ansor, kini sosok istrinya turut dikuliti.

Melansir TribunMedan, sosok ibu dari Mario Dandy, Ernie Meike Torondek saat ini menjadi bulan-bulanan netizen.

Terutama karena gaya hidupnya sebagai istri ASN yang terlihat kelewat mewah.

Bukan itu saja, usaha kuliner Ernie Meike Torondek juga tak luput dari jari netizen.

Setelah kasus penganiayaan oleh Mario, netizen dengan cepat menelusuri seluk beluk keluarga Rafael Alun Trisambodo.

Termasuk menemukan bahwa ibu Mario Dandy memiliki sebuah restoran di Yogyakarta.

Kini restoran tersebut ramai diulas negatif oleh warganet di mesin pencarian Google.

Bukan itu saja, gaya pakaian dan hidup mewah yang sering dipamerkan ibu Mario Dandy di media sosial juga tak luput dari perhatian netizen.

Akun instagram ibu Mario Dandy, @26_emt banjir kritikan dan cibiran dari netter.

Sebelum akunnya digembok, ibu Mario Dandy terlihat sering memamerkan rumah dan mobil mewah serta koleksi tas branded miliknya.

Namun, foto-foto istri Rafael Alum Trisambodo yang kerap pamer kekayaan itu diunggah ulang oleh akun Instagram @azazeldiablos.

Dari beberapa foto terlihat istri pejabat pajak itu terlihat memiliki koleksi tas dari brand Gucci hingga Cristian Dior.

Selain itu, koleski mobil keluarga Mario Dandy juga sebagian tersorot dalam foto-foto yang diunggah ibunya.

Gaya hidup mewah dan hedon Ibu Mario Dandy ini semakin membuat warganet terheran dengan harta kekayaan Rafel Alun Trisambodo sebagai pejabat pajak.

Rafael Alun Trisambodo mengundurkan diri

Rafel Alun Trisambodo menyatakan mundur dari aparatur sipil negara (ASN) Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak.

Pengunduran diri ayah Mario Dandy setelah kasus putranya itu tertuang dalam surat terbukanya.

Rafael mundur dari ASN terhitung Jumat 24 Februari 2023.

"Bersama ini, saya Rafael Alun Trisambodo menyatakan pengunduran diri atas jabatan dan status saya sebagai Aparatur Sipil Negara Direktorat Jenderal Pajak mulai Jumat 24 Februari 2023," kata Rafael.

Stafsus Menkeu Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo buka suara terkait pengunduran diri Rafael.

Dalam akun Twitter pribadi miliknya @pratow, ia mengatakan pihaknya akan mempelajari terlebih dahulu isi surat tersebut.

"Tentu kami akan mempelajari surat ini dari perspektif ketentuan kepegawaian. Termasuk konsekuensi-konsekuensi yang ditimbulkan," kata Yustinus, (25/2/2023).

Baca Juga: Ironi! Anak-anak Rafael Alun Disebut Bermasalah, Ada yang Hamil di Luar Nikah?

(*)

Editor : Rina Wahyuhidayati

Baca Lainnya