Sosok.ID - Anang Hermansyah menyoroti kasus Doni Salmanan yang berimbas pada Atta Halilintar sang menantu.
Ya, Atta Halilintar beberapa waktu lalu sempat diperiksa sebagai saksi dalam kasus yang membelit Doni Salmanan.
Doni Salmanan sendiri saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan berkedok trading binary option Quotex.
Kekayaan Doni Salmanan ternyata selama ini didapat dari hasil tindak kriminal.
Karena itu, aset Doni Salmanan disita oleh pihak berwajib.
Termasuk aset-aset yang telah dibagi-bagikan Doni Salmanan kepada orang lain.
Atta Halilintar adalah salah satu orang yang pernah menerima hadiah berupa barang mewah dari Doni Salmanan.
Terkait hal itu, Atta Halilintar pun turut dipanggil untuk diperiksa sebagai saksi.
"Saya pernah dapat kado ulang tahun dari Mas Doni Salmanan tas ini. Segera saya kembalikan ke pihak berwajib. Siap dikembalikan," ujar Atta Halilintar dalam Instagram-nya.
Saat menjalani pemeriksaan, Atta Halilintar pun menyerahkan tas tersebut kepada pihak berwajib.
Melansir dari Kompas.com, Atta Haliintar menyatakan itu setelah diperiksa sebagai saksi oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri sejak sekitar pukul 13.18 WIB.
"Kado ultahnya sudah dibalikin tasnya," kata Atta di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (17/3/2022).
Terkait masalah yang membelit Atta Halilintar, Anang Hermansyah pun percaya bahwa sang menantu tak akan berbuat macam-macam.
"Ya aku percaya Atta. Dari awal waktu ngelamar Aurel aku percaya dia orang baik," tegas Anang Hermansyah, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News via TribunnewsBogor.com, Sabtu (19/3/2022).
Anang Hermansyah sendiri mengaku tak tahu menahu bagaimana Atta Halilintar bisa mengenal Doni Salmanan.
"(Atta kenal sama Doni) Nggak tahu aku," jawabnya.
Suami Ashanty ini juga tak tahu bahwa Doni Salmanan pernah memberi tas Dior untuk Atta Halilintar.
"Nggak tahu," pungkas Anang.
(*)