Sosok.ID -Usai sosk Reza Arap terseret dalam kasus Doni Salmanan, sederet nama publik figur pun ikut disorot.
Pasalnya, bukan hanya Reza Arap saja yang pernah menerima uang dari Crazy Rich bandung Doni Salmanan dalam jumlah fantastis.
Diantaranya, Lesti Kejora, Rizky Billar, hingga Rizky Febian.
Doni Salmanan sendiri kini telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) investasi binary option platform Quotex.
Melansir Tribunnews.com, Bareskrim Polri resmi menetapkan Doni Salmanan sebagai tersangka kasus dugaan TPPU investasi binary option platform Quotex, Selasa (8/3/2022).
"Setelah gelar perkara status yang bersangkutan DS (Doni Salmanan) dari saksi ditetapkan menjadi tersangka," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan, pada konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (8/3/2022).
Polisi akan melacak semua aset dan uang milik Doni Salmanan yang diperoleh dari hasil kejahatan penipuan binary option melalui aplikasi Quotex.
Upaya tersebut dilakukan setelah polisi menetapkan Doni Salmanan sebagai tersangka kasus penipuan tersebut.
"Akan dilakukan juga tracing aset milik tersangka dan aliran dana yang mengalir dari rekening tersangka atau menuju rekening tersangka terkait tindak pidana ini," ucap Ramadhan.
Beri Uang Fantastis ke Para Artis
Sosok Doni Salmanan sempat beberapa kali viral karena memberikan uang dalam jumlah besar ke sederet artis.
Yakni diantaranya, Reza Arap, Lesti Kejora dan Rizky Billar hingga Rizky Febian.
Mereka kemungkinan juga akan terseret dalam penyelidikan lantaran menerima aliran dana dari Doni Salmanan.
Pertaman Reza Arap pernah menerima kucuran uang saat live streaming di YouTube hingga total mencapai Rp 1 miliar.
Reza Arap sempat akan mengembalikan semuanya, namun Doni meyakinkannya untuk menerima uang tersebut.
Lalu kemudian pasangan suami istri, Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Pasangan tersebut menerima amplop tebal dari Doni saat menggelar acara pernikahan.
Lesti Kejora dan Rizky Billar sempat kaget melihat jumlah uang yang diberikan Doni Salmanan.
Tetapi mereka tidak mengungkap berapa nominalnya.
Selanjutnya ada putra komedia Sule, Rizky Febian.
awalnya melelang brand minuman yang dia buat di media sosial.
Doni Salmanan berani membayar Rp 400 juta untuk itu.
"Saya melihat ada harga yang tertinggi itu dari mas Doni Salmanan dengan 400 juta terima kasih banyak mas Doni," kata Rizky Febian.
(*)