Sosok.ID - Nasib Lesti Kejora dan Rizky Billar serta sederet artis Tanah Air menjadi sorotan menyusul ditetapkannya Doni Salmanan sebagai tersangka.
Doni Salmanan sendiri ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan berkedok trading melalui binary option Quotex.
Adapun pasal yang disangkakan terhadap Doni Salmanan termaktub dalam pasal 45 ayat 1 Jo 28 ayat 1 UU ITE dan atau pasal 378 KUHP dan pasal 3 UU Nomor 8 tahun 2010 tentang pencegahan dan pemberantasan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Aset Doni Salmanan yang didapat dari trading ilegal pun bakal disita.
Termasuk aset yang ia berikan kepada orang-orang.
Melansir dari Tribunnews.com, hal itu diungkap Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Selasa (8/3/2022).
"Yang penting aset tersebut terdapat dari tindak pidana (penipuan berkedok binary option)," kata Ahmad Ramadhan.
"Misal telah diberikan ke siapa, ya akan kami lakukan penyitaan terhadap aset yang terkait dengan tindak pidana tersebut," jelasnya.
Baca Juga: Jurang Kemiskinan Menanti, Aset Doni Salmanan Bakal Disita Menyusul Ditetapkannya Sebagai Tersangka
Adapun, Doni Salmanan selama ini memang dikenal sering bagi-bagi uang pada sejumlah selebriti di Tanah Air.
Saat menikah, Lesti Kejora dan Rizky Billar diberi segepok uang oleh Doni Salmanan.
Namun, Lesti Kejora dan Rizky Billar tak pernah mengungkap nominal uang sumbangan dari sang Crazy Rich Bandung tersebut.
Artis lain yang pernah mendapat uang dari Doni Salmanan adalah Rizky Febian.
Doni Salmanan membayar Rp 400 juta saat Rizky Febian melelang brand minuman yang dibuatnya.
Sementara YouTuber Reza Arap juga pernah menerima uang saweran sebesar Rp 1 miliar dari Doni Salmanan.
Terkait hal tersebut, pihak kepolisian tak memungkiri akan meminta kembali para selebriti yang diberi oleh Doni Salmanan tersebut.
Penyitaan akan dilakukan apabila terbukti uang tersebut didapat dari hasil tindak pidana yang dilakukan Doni Salmanan.
"Namanya menerima uang hasil tindak pidana, itu kan tidak boleh. Tetapi kalau ada orang yang tidak tahu, terus telah dikasih tahu dia ada itikad untuk mengembalikan itu kan lain.
Makanya nanti kita lihat, akan kita lakukan pengembangan," ujar Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu (9/3/2022).
Namun, pihaknya kini masih mendalami apakah uang yang diberikan kepada para selebriti itu didapat Doni Salmanan dari hasil kejahatan penipuan Quotex.
"Nanti akan didalami penyidik. Tentu ketika orang tidak tahu dan ada itikad ingin mengembalikan. 'saya tidak tahu, saya diberi.
Tapi karena saya tahu begini saya akan kembalikan'. Jadi ada orang yang diberikan, tapi dia tidak tahu sumbernya kan gitu," ungkap dia.
Ia berharap, semua orang yang pernah diberi uang oleh Doni Salmanan untuk melapor ke Bareskrim Polri.
"Kepada siapapun yang menerima uang ataupun barang dari para tersangka baik saudara DS agar bisa itikad baik melaporkan kepada penyidik," pungkasnya.
(*)