Sosok.ID - Kuasa hukum membeberkan kondisi Angelina Sondakh yang sebentar lagi akan bebas dari penjara.
Bukannya senang, Angelina Sondakh justru disebut galau menyambut kebebasannya.
Seperti yang diketahui, Angelina Sondakh mendekam di balik jeruji besi akibat kasus Wisma Atlet di Palembang pada 2012.
Dalam kasus korupsi tersebut, Angelina Sondakh di dakwa hukuman penjara selama 12 tahun yang kemudian dipotong jadi 10 tahun dan denda Rp 500 juta subsider 6 bulan.
Dakwaan tersebut dijatuhkan pada Angelina Sondakh lantaran merugikan negara sebesar Rp 2,5 miliar dan 1,2 juta USD dalam kasus Wisma Atlet itu.
Hampir sepuluh tahun mantan istri mendiang Adjie Massaid ini mendekam di balik jeruji besi.
Tahun ini, Angelina Sondakh akan bebas dari penjara.
Krisna Murti selaku kuasa hukum Angelina Sondakh pun baru-baru ini mengungkap kondisi sang klien.
"Kondisinya oke-oke aja. Masih tetap cantik," ucap Krisna Murti, saat dihubungi awak media, Selasa (1/3/2022), dikutip dari Tribunnews.com.
"Aura kecantikannya tuh tetap masih ada enggak pudar. Secara fisiknya lagu badannya lebih langsing lebih oke," imbuhnya.
Namun, kondisi batin Angelina Sondakh disebut mengalami gejolak.
"Pikirannya bercampur aduk, sulit tidur," katanya.
Baca Juga: Kapok Jadi Politikus, Angelina Sondakh Pilih Profesi Sederhana Ini Usai Bebas dari Penjara
Bukannya tanpa sebab, rupanya kebebasan Puteri Indonesia 2001 ini banyak ditangisi oleh warga binaan lainnya.
"Itu yang membuat dia (Angelina Sondakh) makin galau, kenapa, menjelang perpisahan itu, karena Angelina Sondakh udah cukup lama lah menghuni disana," jelasnya.
"Jadi sangat dekat dengan warga binaan disana," sambungnya.
Adapun, selama menjalani hukuman, Angelina Sondakh semakin mendekatkan diri pada Tuhan.
"Waktu Angie menikah dengan Mas Adjie kan, dia mualaf, sekarang sudha berhijab, dan dia bisa ngajarin ngaji orang," ujar Krisna Mukti.
Lebih lanjut, ia membeberkan kapan Angelina Sondakh akan bebas dari penjara.
"Proses administrasi sudah selesai semua. Insya allah kalau gak ada halangan, dia (Angelina Sondakh) paling lama minggu depan ya (bebas)," kata Krisna.
(*)