Sosok.ID - Pedangdut Ayu Ting Ting, masih belum beruntung dalam urusan asmara.
Sempat dikabarkan akan menikah pada Februari 2021, rencana itu batal secara tiba-tiba.
Ayu dan mantan calon suaminya, Adit Jayusman, sejatinya sudah melakukan persiapan pernikahan hampir 90 persen.
Keduanya hanya tinggal mengeksekusi rencana pernikahan yang sudah matang itu.
Akan tetapi, untuk sebuah sebab yang hingga kini detilnya masih menjadi teka-teki, Ayu dan Adit memutuskan batal bercerai.
Pasca-kegagalan tersebut, Ayu kembali dekat dengan desainer kondang Ivan Gunawan.
Namun dia memberikan syarat sulit, yakni meminta mahar senilai Rp 5 miliar.
Di sisi lain, orang tua Ayu Ting Ting, Abdul Rozak dan Umi Kalsum menyepakati syarat mahar tersebut.
Bahkan akibat syarat tersebut, reputasi Ayu Ting Ting di mata para pria pun menjadi 'berbeda'.
Tidak sedikit pria yang mundur karena desas-desus tersebut.
Bahkan diakui Ayu, dia pernah bertengkar dengan orang tuanya karena hal semacam itu.
“Tiba-tiba mereka ngenalin gue, mau gue deket sama ini, maunya carinya yang begini-begini, ya ributlah sama gue," kisahnya, dikutip dari YouTube House of Wendy, dilansir via Grid.ID, Selasa (21/9/2021).

:quality(100)/photo/2021/09/06/foto-cover-ayu-ting-ting-ribut-20210906031013.jpg)
Ayu Ting Ting dan kedua orang tuanya.
"Gue bilang enggak ada yah, jangan ganggu-ganggu deh,” kata Ayu Ting Ting.
Di sisi lain, Ivan Gunawan sempat mengatakan bahwa syarat dari Abdul Rozak untuk menjadi calon suami Ayu Ting Ting memang sangat sulit.
Bahkan meskipun sudah dikorting, syarat tersebut tetap memberatkan.
Hal itu disampaikan Ivan Gunawan melalui YouTube Qiss You TV pada 7 September 2021 lalu.
"Ini lagi nih si Ayah ya, 'Nak bilang sama Igun kapan mau seserahan? Nggak usah 5 M, 3 M aja sama rumah mewah satu," ujar Ivan Gunawan.
Akibatnya, Ivan Gunawan mengatakan kepada Abdul Rozak bahwa Ayu Ting Ting ingin angkat kaki dari rumah karena tak tahan dengan sikap orang tuanya.
"Gimana Ayah? Ayu katanya mau keluar dari rumah, Ayu udah nggak kuat sama Ayah katanya," ujar Ivan Gunawan, diduga berseloroh semata. (*)