Diisukan Bakal jadi Negara Bangkrut, Pihak Timor Leste Tanggapi Kabar Rakyatnya Ingin Kembali Gabung dengan Indonesia

Rabu, 01 September 2021 | 20:44
UN Multimedia

Pengibaran bendera Timor Leste saat perayaan Hari Kemerdekaan.

Sosok.ID -Kondisi perekonomian Timor Leste dikabarkan makin terpuruk.

Di tengah kabar tersebut, beredar isu jika rakyat Timor Leste ingin kembali bergabung dengan Indonesia.

Meski demikan isu Timor Leste ingin kembali menjadi bagian dari NKRI tersebut ternyata hanya kabar bohong.

Dengan cepat pihak Timor Leste menanggapi isu tersebut.

Melansir Pos Kupang, Kamis (10/9/2020), Konsul Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) di Kupang NTT, Jesuino Dos Reis Matos C., menyampaikan hal tanggapannya.

Zito, panggilan konsul tersebut, mengatakan bahwa negaranya tidak akan pernah bergabung kembali dengan Indonesia.

Baca Juga: Bergelantungan di Langit Kandahar, Video Sesosok Manusia Bergelayut di Helikopter Black Hawk Viral, Terungkap Fakta yang Sesungguhnya

Dengan tegas Zito juga membantah bahwa rakyatnya memilih untuk kembali bergabung dengan Indonesia.

Zito dengan gamblang dan tegas memberi pernyataan tersebut karena Timor Leste adalah negara yang sudah merdeka.

Terkait kondisi ekonomi negaranya, Zito menyebut Timor Leste sedang memiliki proyek baru untuk membangkitkan negara.

Di antaranya, perbaikan infrastruktur jalan dari ibukota Dili ke distrik-distrik hingga desa-desa sudah berjalan dengan bagus, dengan proyek aspal, listrik, dan air bersih dikerjakan oleh pemerintah Timor Leste.

Termasuk dalam situasi pandemi Covid-19 ini, pemerintah juga memberikan perhatian pada masyarakat dan mengucurkan dana untuk membantu daya beli masyarakat.

Baca Juga: Calon Istri Kepalang Hamil Duluan, Pasangan Ini Ternyata Kakak Beradik Kandung, Baru Sadar Saat Hendak Minta Restu Menikah

Selain itu, Timor Leste juga terus memperkenalkan sektor pariwisatanya yang luar biasa.

Sektor pariwisata Timor Leste, bahkan NTT, menurutnya, perlu dikemas secara tradisional, karena wisatawan yang datang ingin menikmati keindahan surga.

Dari data UNDP dan Bank Dunia, Timor Leste berada di urutan 152 dari 162 negara termiskin di dunia.

Akan tetapi Timor Leste juga terjebak dalam rumor bahwa meski memiliki simpanan uang besar, namun negara itu bisa runtuh dalam 10 tahun ke depan.

Kekuatan militer negara itu tidak masuk ke dalam daftar negara dengan kekuatan militer yang mumpuni.

Timor Leste pada mulanya menjadi bagian dari Indonesia, namun memilih melepaskan diri sejak 1999, dan secara resmi dinyatakan merdeka melalui referendum tahun 2002.

Baca Juga: Minta Digebuk 1 Dunia, China dalam Waktu Kurang dari 24 Jam akan Berlakukan Aturan Ngawur di Laut China Selatan

Bahkan setelah bertahun-tahun merdeka, Timor Leste masih saja memiliki masalah kemiskinan yang belum kunjung tuntas, yang berusaha diselesaikan Xanana Gusmao.

Dengan percaya diri, Gusmao menyatakan bahwa Timor Leste akan keluar dari lingkaran kemiskinan dengan tangannya sendiri.

(*)

Tag

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber intisari, pos kupang