Sosok.ID - Konflik antara Teddy Pardiyana dan Rizky Febian terkait warisan Lina Jubaedah akhirnya menemui titik damai.
Pasca saling gontok-gontokkan dengan Rizky Febian di media terkait warisan Lina Jubaedah, Teddy Pardiayana akhirnya ambil langkah mundur.
Seolah sadar tindakannya selama ini salah, Teddy Pardiyana siap meminta maaf secara terbuka kepada Rizky Febian dan seluruh keluarga.
Baca Juga: Rp 5 Miliar Lenyap? Teddy Pardiyana Putuskan Minta Maaf pada Keluarga Sule: Manusia Pasti Ada Luput
Seperti yang diberitakanSosok.ID, pihak Rizky Febian meminta Teddy untuk kembalikan aset-aset yang hak anak Sule dalam waktu 14 hari.
Hal ini diajukan Rizky Febian sebagai syarat jika Teddy ngotot menginginkan jatah harta gono-gini Lina Jubaedah sebesar Rp 750 juta.
"Gini, batas waktu sampai 14 hari dari pihak kami kepada mereka itu sejak 1 Maret 2021," kata Feri Hudaya.
Empat belas hari berlalu, Teddy belum juga mengembalikan aset-aset yang diminta.
Seharusnya harta warisan Lina Jubaedah yang seharusnya sudah dikembalikan pada awal bulan Maret lalu.
"Jadi yang pada intinya mereka meminta waktu lagi satu Minggu," ujar kuasa hukum Rizky Febian, Ferry Hudaya pada Selasa (9/3/2021) seperti dikutip melalui Tribunnews.com.
Beri 2 kali kelonggaran untuk Teddy, Ferry Hudaya menegaskan ini adalah kesempatan terakhirnya.
Sebab jika dalam kurun waktu seminggu ia tak mengembalikan aset Rizky Febian, Ferry bertekat menyeret Teddy ke ranah hukum.
Hidup seolah dipepet keadaan, belakangan beredar kabar bahwa Teddy akhirnya menyerah kalah.
Teddy dikabarkan akan temui Rizky Febian dan keluarga Sule untuk mengakhiri kekisruhan ini.
Mediator Teddy dan Rizky Febian, Ayu Kayla juga telah membenarkan kabar ini seperti dalam tayangan YouTube STARPRO Indonesia, Sabtu (20/3/2021).
Ayu Kayla mengatakan Teddy akhirnya berniat menjalin hubungan dengan keluarga Sule dan Rizky Febian yang tak lain adalah keluarga mendiang istrinya, Lina Jubaedah.
Ayu Kayla pun mengungkap janji Teddy yang akan minta maaf pada keluarga Sule di depan publik.
"Satu dua patah kata. Mungkin juga ada permohonan maaf dari Kang Teddy secara khusus. Mungkin permasalahan (harta warisan Lina) ini jadi berkembang tidak baik," kata Ayu Kayla.
"Pada dasarnya yang namanya manusia pasti ada luput, ada sesuatu hal yang kadang lupa juga," tambahnya.
Ayu Kyla mengungkapkan bahwa Teddy akan minta maaf secara khusus soal beberapa hal yang sempat diucapkannya dan menjadi heboh di media.
"Ada permohonan maaf untuk keluarga besar Kang Sule, karena memang ada beberapa hal yang tidak pernah dia sampaikan ke media tapi muncul satu berita yang akhirnya menjadi heboh." jelas Ayu Kayla.
Ditambahkan Ayu Kayla, Teddy juga akan minta maaf atas beberapa perkataannya yang mungkin menyinggung keluarga Sule.
"Namanya manusia kan ngomong dikit aja ada benar ada salahnya."
"Walaupun tidak salah, kalau meminta maaf kan lebih bijaksana dalam menghadapi kehidupan, apalagi ada persoalan seperti ini kan," tutup Ayu Kayla.
(*)