Bak Lepas dari Belenggu 20 Tahun Penjara, Tudingan Jahat Nurdin Rudythia untuk Nita Thalia Ditolak Hakim, Sudah Cerai Tapi Nafkah Anak 4 Bulan Tak Dikirim: Doakan Saya Kuat

Kamis, 24 Desember 2020 | 20:00
Kolase Instagram

Nita Thalia dan Nurdin Rudythia

Sosok.ID -20 tahun dipoligami, akhirnya Nita Thalia terbebas dari jeratan NurdinRudythia.

Usai gugatan cerainya dikabulkan oleh pengadilan pada Rabu (23/12/2020),Nita Thalia membeberkan keadaan anaknya.

Seperti diketahui, lewat putusan surat tertanggal 22 Desember 2020, nomor 2005/Pdt.G/2020/PA.JU, gugatan cerai Nita Thalia telah dikabulkan.

Pengacara Nita Thalia, Ferryawansyah menuturkan bahwa tudingan-tudingan dari pihak Nurdin kepada Nita Thalia juga ditolak oleh hakim.

Baca Juga: Bagaimana Nasib Kalina? Tabiat Vicky Prasetyo Sering Telepon Wanita Lain Tiap Tengah Malam Terbongkar: Jawab Jujur, Masih Menginginkan Aku Nggak?

"Hakim menolak semua tudingan itu dan dianggap tidak benar sama hakim," tutur Ferryawansyah, dikutip dari Tribunnews.com.

"Kayak teh Nita dianggap selingkuh, ada pria lain, dan sering mengirim uang untuk cowok lain itu tidak benar," jelas Ferryawansyah.

"Jadinya, ya hakim mengabulkan gugatan Nita," lanjutnya.

Setelah gugatannya dikabulkan pengadilan, Nita Thalia mengaku tak lagi menjalin komunikasi dengan Nurdin.

Baca Juga: Siratkan Ada Pelakor di Rumah Tangganya, Nita Thalia Beberkan Hidup 20 Tahun dengan Nurdin bak di Penjara: Aku Nggak Boleh Sosialisasi

Sehingga keduanya juga belum memiliki kesepakatan apapun, termasuk soal hak asuh anak.

Nita pun menyebut akan membebaskan anak-anaknya untuk memilih ingin tinggal bersama siapa.

"Enggak ada sama sekali (komunikasi). Semenjak proses cerai tidak ada komunikasi," kata Nita Thalia, Kamis (24/12/2020), dikutip dari Grid.ID.

"Cuma anak saya aja yang ada komunikasi sama ayahnya," lanjutnya.

Baca Juga: Istri Pertama Nurdin Rudythia Ngamuk dengan Kelakuan Nita Thalia yang malah Merusak Kehormatan Keluarga: Betul-betul Pembunuhan Karakter

Sampai detik ini saya belum komunikasi dan teleponan, nggak ada perjanjian apa pun. Karena proses cerai hanya gugat cerai saja," tambahnya.

Jika suatu saat hak asuh jatuh kepadanya, Nita pun tidak akan membatasi dan menghalangi anaknya untuk bertemu Nurdin.

"Kalau hak asuh ya kita berdua membebaskan ke anaknya sendiri mau pilih sama bunda dan ayahnya silahkan," tutur Nita.

"Anak milih sama ibunya Alhamdulillah, karena saya bebaskan. Kalau anak mau ketemu ayahnya saya tidak melarang, bagaimana pun dia anaknya," sambungnya.

Baca Juga: Dituduh Potong Gaji Nita Thalia, Nurdin Rudythia Malah Ngaku Kuras Dompet Demi Jatah Bulanan sang Biduan yang Capai Rp 30 Juta: Mau Saya Keluarin Catatannya?

Namun demikian, rupanya selama empat bulan belakangan, nafkah anaknya tidak dipenuhi oleh Nurdin.

Nita pun meminta doa agar dirinya diberi kekuatan dan kemampuan untuk menafkahi anaknya.

"Anak menerima perceraian orang tuanya karena saya sempat cerita ke anak. Ya anak Alhamdulillah dan mendoakan saya supaya kuat untuk menafkahi anak."

"Saya tunggu 4 bulan ini belum dinafkahi anaknya," tandasnya. (*)

Tag

Editor : Rifka Amalia

Sumber Tribunnews.com, Grid.ID