Sosok.ID - Sosok penyanyi sekaligus putri musisi Anang Hermansyah, Aurel Hermansyah memang sering menjadi perhatian masyarakat.
Terlebih setelah Aurel Hermansyah menjalin hubungan dengan YouTuber Atta Halilintar.
Hampir setiap hari, nama Aurel Hermansyah menghiasi headline di berbagai lini massa di Tanah Air.
Sebelum menjalin hubungan dengan Atta Halilintar, kakak dari Azriel Hermansyah ini telah menyita perhatian publik karena perubahan penampilannya.
Ya, putri sulung hasil pernikahan Anang Hermansyah dengan penyanyi Krisdayanti ini sempat mendapat cibiran dari masyarakat.
Sebab, penampilan Aurel Hermansyah yang dulunya dekil mendadak jadi glowing hanya dalam sekejap waktu.
Karena perubahan drastis itu, Aurel Hermansyah mengaku mendapat komentar jahat dari masyarakat.
Hal itu disampaikan Aurel Hermansyah baru-baru ini dalam tayangan YouTube Tiara Andini, Senin (7/12/2020).

:quality(100)/photo/2020/12/08/1835781945.jpg)
Aurel Heramnsyah curhat ke Tiara Andini soal pengalaman bullying.
Dalam tayangan itu, Aurel Hermansyah curhat soal perundungan atau bullying yang pernah dialaminya.
Dia juga menceritakan awal mula perundungan itu.
"Dari kelas 3 SMP mau ke SMA itu lagi gendut-gendutnya.
"Gendut dan aku itu enggak pernah peduli sama penampilan, peduli sama badan aku," kata Aurel yang mengaku kala itu ia memiliki pacar.
Perubahan penampilan Aurel dimulai ketika ia masuk SMA dan putus dengan pacarnya.
Aurel pun mulai diet untuk menurunkan berat badannya dan melakukan perawatan akibat sakit hati setelah putus cinta.
"Turun 13 kilo dan aku sudah mulai perawatan kayak facial, mulai make up segala macam," ucap Aurel.
Namun, perubahan drastis Aurel itu justru menimbulkan berita negatif yang beredar di masyarakat.
"Mulailah sudah ada banyak berita, dibilang aku operasi plastik, segala macam. Yang aku bingung kok bisa orang sampai mikir segitunya," curhat Aurel.
Olok-olok masyarakat tentu membuat Aurel sakit hati.
Terlebih hinaan yang dilayangkan masyarakat berkaitan dengan fisiknya.
"Misalkan aku dibilang kayak tante-tante, dibilang kulit aku hitam," terang Aurel.
Kini, Aurel mengaku sudah bisa mengatasi hinaan-hinaan tersebut.
"Pertama aku pikirin, cuma lama kelamaan sudah bodo amat," ujar Aurel.
(*)