Sosok.ID - Bukan hal yang mudah bagi mereka yang memelihara binatang tiba-tiba kehilangan hewan peliharaannya.
Berbagai cara sering dilakukan oleh para pemilik demi bertemu kembali dengan peliharaannya yang tercinta.
Menyebarkan informasi kehilangan melalui selebaran atau media sosial adalah hal yang paling lumrah dipilih.
Tapi berbeda dengan pria dari Amerika Serikat (AS) yang satu ini.
Demi menemukan anjing kesayangannya, ia rela memberikan rumahnya kepada siapa pun yang berhasil menyatukan ia dan peliharaannya kembali.
Dilansir Sosok.ID dari Oddity Central, ialah seorang pria asal Tucson, Arizona, AS.
Pria bernama Eddie Collins itu memiliki seekor anjing peliharaan jenis Chihuahua yang ia beri nama Jenny.
Namun, pada suatu hari di bulan April 2019 lalu, dia kehilangan Jenny saat membawanya ke sebuah supermarket.
Sejak saat itu Eddie mencari-cari Jenny ke seluruh tempat selama berbulan-bulan.
Dia bahkan menempelkan poster di seluruh penjuru Tuscon dan berharap bisa bertemu kembali dengan Jenny.
Sayangnya usaha itu masih tak cukup untuk membuatnya bertemu kembali dengan Jenny.
Karena itu, dia akhirnya memutuskan untuk menawarkan semua hartanya bagi siapa pun yang bisa menemukan Jenny.
Harta itu termasuk sebuah apartemen dengan satu kamar tidur serta sebidang tanah.
"Saya telah mencarinya kemana-mana, saya pergi ke tempat penampungan anjing setiap hari.
"Saya juga pergi ke tempat penyelamatan hewan," kata Eddie yang putus asa kepada News 4 Tuscon.
"Saya menawarkan sebidang properti berupa rumah dengan sebuah kamar tidur.
"Saya juga bersedia memberikan tanah, trailer, bengkel, semuanya saya berikan gratis secara suka rela tanpa syarat apa pun.
"Saya hanya ingin Jenny kembali," tambahnya.
Eddie juga terlihat membawa poster berisi foto Jenny dan tulisan yang berbunyi:
"Pernahkah kamu melihatku? Mereka membawaku keluar dari Circle K. Ayahku mencariku.
"Jika kamu membantuku pulang ke rumah, dia akan memberimu rumah dengan satu kamar tidur, bengkel, dan sebidang tanah.
"Jika kamu tahu keberadaanku, bantu saya pulang dengan selamat dan semua harta itu akan menjadi milikmu.
"Nama saya Jenny."
Eddie berharap, caranya ini bisa menarik perhatian lebih banyak orang dan mereka termotivasi untuk membantunya menemukan Jenny.
Sayangnya, hingga kini tidak ada informasi yang mengabarkan apakah Eddie berhasil menemukan Jenny atau tidak.
(*)