Belum Lama Terjadi! Bom Berdaya Ledak Super Peninggalan Nazi Nyaris Ratakan Negeri Ini, Beruntung Senjata Perang Dunia II Itu Meledak di Tempat Aman

Kamis, 15 Oktober 2020 | 20:15
24h

Bom Tallboy milik Nazi yang ditemukan oleh Polandia.

Sosok.ID- Sejak Perang Dunia dihentikan banyak negara-negara menarik diri dalam invasi militer.

Misalnya Belanda dan Jepang yang menarik diri dari Indonesia, dan lainnya.

Namun, mereka masih meninggalkan beberapa peralatan militernya di negara terebut, seperti banyak pesawat dan tank belanda yang tertinggal di Indonesia.

Hingga beberapa granat yang terkadang masih ditemukan tertimbun di tanah.

Baca Juga: Bak Lempar Batu Sembunyi Tangan, Azerbaijan Tak Punya Riwayat Pembelian Drone Tempur, Turki Ogah Dituduh Beri Bantuan Alat Perang, Kanada Sampai Ngamuk!

Selain di Indonesia banyak lagi negara lainnya yang juga masih menyimpan senjata warisan Perang Dunai II dari negara yang pernah mendudukinya.

Sama halnya dengan kasus berikut, di mana sebuah negara nyaris rata gegara temukan bom peningalan Nazi dari Perang Dunia II.

Menurut RT yang dikutip dari 24h.com.vn, Selasa (13/10/2020), negara tersebut adalah Polandia,dimana laporan menyebut bom Nazi yang mereka simpan telahmeledak.

Baca Juga: Benua Eropa Makin Panas, Diam-diam Kapal Tercanggih dengan Rudal Menakutkan Milik Inggris Masuki Wilayah Rusia, Perang Dunia?

Bom tersebut adalah Bom Tallboy seberat 5,4 ton peninggalan Nazi dari Perang Dunia II.

Dilaporkan bahwa satuan tugas khusus Angkatan Laut Polandia mencoba untuk menonaktifkan bom "Tallboy" seberat 5,4 ton tersebut.

Bom itu ditemukan pada tahun 2019 di bagian bawah, Piast Canal.

Itu merupakan tempat yang menghubungkan Laut Baltik dengan Sungai Oder.

Baca Juga: Bukan Hanya Pertikaian 2 Negara, Pertempuran Armenia-Azerbaijan Ternyata Jadi Perang Dunia III, Tak Hanya Turki Tapi Beberapa Negara Lain Ikut Berperang, Ini Buktinya!

Kemudian Polandia berencana mengambil bahan peledak di dalam bom tersebut, namun justru bom raksasa tersebut meledak.

Grzegorz Lewandowski, juru bicara militer Polandia, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam ledakan besar itu.

Karena terjadi di bawah laut dan para penyelam berada pada jarak yang aman.

Namun, bom yang juga dikenal sebagai "bom gempa" itu masih menyebabkan gedung-gedung di kota Swinoujscie, dekat lokasi ledakan, berguncang.

Baca Juga: Turki Diambang Sanksi Berat, Kenekatan Erdogan Dukung dan Fasilitasi Perang Antara Azerbaijan Lawan Armenia Dikecam Uni Eropa

Menurut Lewandowski, Tallboy adalah bom Perang Dunia II yang belum meledak terbesar yang pernah ditemukan di Polandia.

Operasi angkatan laut untuk menangani bom tersebut diperkirakan akan berlangsung 5 hari.

Pada 12 Oktober, lebih dari 700 penduduk dievakuasi dari radius area 2,6 km, dari mana bom tersebut dibuang.

Namun, beberapa orang menolak untuk pergi, dengan alasan bahwa bahaya tertular Covid-19 di tempat penampungan.

Baca Juga: Bisa Merembet ke Mana-mana dan Timbulkan Perang Dunia, Armenia Ungkap Erdogan Ikut Campur Bantu Azerbaijan dengan Kirimkan Ahli Militer dan Jet Tempur

Karena dianggap bahayanya jauh lebih besar daripada bom Perang Dunia II itu.

Lalu lintas maritim di Kanal Piast dan saluran air di sekitarnya ditangguhkan karena pembuangan bom angkatan laut.

"Bom gempa bumi" Tallboy dijatuhkan selama serangan RAF di kapal perang Nazi pada tahun 1945.

(Afif Khoirul M)

Artikel ini telah tayang di Intisari.ID dengan judul: Tak Sengaja Temukan Bom Warisan Perang Dunia II Milik Nazi, Negara Ini Nyaris Rata Gara-gara Bom Tersebut Mendadak Meledak, Beruntung Meledaknya di Tempat Ini

Editor : Rifka Amalia

Sumber : Intisari Online

Baca Lainnya