32 Kali Disemprot Disinfektan Saat Datangi Pelanggan, Pengantar Galon Air Ogah Kerja Lantaran Takut Mati, Begini Penjelasannya!

Sabtu, 04 April 2020 | 11:35
Kolase Twitter @zoelfick

32 Kali Disemprot Disinfektan Saat Datangi Pelanggan, Pengantar Galon Air Ogah Kerja Lantaran Takut Mati, Begini Penjelasannya!

Sosok.ID - Viral di media sosial belum lama ini mengenai seorang pegawai pengantar gas dan galon air.

Hal itu lantaran pesan singkatnya pada sang bos ditempat dirinya bekerja mendadak ramai diperbincangkan.

Diketahui isi tangkapan layar sebuah chat tersebut menyiratkan sang pegawai pengantar gas dan galon ogah kembali bekerja.

Dirinya pun minta izin untuk berhenti bekerja pada sang bos.

Baca Juga: ICW Rilis 22 Nama Koruptor yang Bisa Bebas Terkait Usulan Pembebasan Napi Untuk Cegah Covid-19, Ada Nama Mantan Menteri Hingga Setya Novanto!

Tukang gas tersebut mengaku dalam sehari dirinya harus puluhan kali disemprot cairan disinfektan saat datangi rumah pelanggan.

Ia pun dalam chat tersebut curhat bahwa pada hari itu dirinya bahkan disemprot disinfektan sebanyak 32 kali.

Bajunya pun hingga basah kuyup lantaran terkena cairan disinfektan yang puluhan kali disemprotkan padanya.

Lantaran tak nyaman dengan keadaan tersebut, ia pun mengirim pesan untuk mengundurkan diri dari pekerjaannya sebagai pengantar gas dan galon air.

Baca Juga: Diteror Tetangga Gegara Istrinya Positif Corona, Suami di Lampung Ancam Bakar Rumah Sendiri Lantaran Dilarang Kemana-mana: Covid-19 Bukan Aib!

"Maaf, Pak Wahyu, mulai besok saya tidak masuk kerja lagi.

Setiap kali saya antar tabung gas dan aqua ke customer, pas masuk perumahan, saya selalu disemprot disinfektan.

Baju saya sampai basah kuyup. Hari ini tadi saya disemprot 32 kali, Pak.

Kalau tiap hari begini terus, bukan virusnya yang mati, tapi saya yang mati, Pak," begitu bunyi pesannya, seperti yang dikutip dari unggahan akun Twitter @zoelfick, Senin (30/3/2020) lalu.

Baca Juga: Donald Trump Sendiri Sudah Pontang-panting, Prabowo Justru Tetap Minta Bantuan Atasi Corona pada Amerika Serikat, Ini yang Terjadi..

Unggahan itupun menjadi viral di media sosial hingga pada hari Kamis (2/4/2020) pagi, telah dibagikan sebanyak 12 ribu kali dan disukai lebih dari 21 ribu orang.

Ada salah seorang netizen yang mengaku mengenal keluarga Pak Wahyu yang diketahui dalam tangkapan gambar tersebut sebagai pemilik usaha gas dan galon air.

Melansir dari Tribunnews.com, saat mengkonfirmasi Ester yang mengaku sebagai orang yang kenal dengan Pak Wahyu membenarkan cuitannya tersebut.

Dirinya menyebutkan bahwa salah satu anggota keluarganya mengenal istri Pak Wahyu yang dimaksud.

Baca Juga: Tak Hanya Jessica Iskandar, Ternyata Pasangan Artis Ini Harus Bersedih Acara Lamaran Ditunda Gegara Covid-19: Sedih, Moment yang Direncanain Bulan April Kepending

Ester menambahkan bahwa kejadian tersebut terjadi di wilayah Cikarang, Jawa Barat.

"Ada, benar," ungkapnya, Rabu (1/4/2020).

Namun, ia belum memastikan apakah tukang gas tersebut akhirnya benar-benar berhenti bekerja.

Dalam unggahan tangkapan layar yang Ester bagikan, saudaranya, Achel menuturkan bahwa Wahyu merupakan suami managernya.

Baca Juga: Punya Usaha Sukses Hingga Tajir Tak Ketulungan, Raul Lemos Sempat Emosi saat Diisukan Ngutang ke Bank dan Gadai Rumah Demi Nikahi Krisdayanti: Coba ke Timor Leste, Tanya Apa Saya Punya Utang?

Menurutnya, istri Wahyu juga menceritakan kejadian tersebut di kantor.

"Pak Wahyu itu suaminya manager gue!" kata Achel.

"Cerita tadi. Tukang aquanya Whatsapp suaminya, bilang kalau dia disemprot disinfektan udah 32 kali wkwkw. Nama suaminya manager gue Pak Wahyu," sambung dia.

Baca Juga: Jadi Tanda Tanya Besar Apakah Jenazah Pasien Covid-19 Bisa Menular, Dokter Ini Beri Jawaban Pastinya!

Melansir dari Kompas.com, disinfektan memang bahan yang tak baik untuk disemprotkan pada Manusia.

Baca Juga: Ria Ricis Bak Tak Tahu Adab, Bikin Deddy Corbuzier Kebakaran Jenggot sampai Ubun-ubun, Boroknya Dikuliti Om Deddy Tak Bersisa: Asli, Lu Nggak Ada Otak!

Walaupun memiliki manfaat untuk membunuh virus yang menempel dengan semprotan disinfektan, para ahli tak menyarankan cairan tersebut digunakan berkali-kali. (*)

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Sumber : Kompas.com, Twitter, Tribunnews.com

Baca Lainnya