Jika Jadi Dibeli TNI, Iver Huitfeldt Class Bakal Jadi Lawan Berat Fregat AL China

Minggu, 05 Januari 2020 | 12:15
Defense Media Network

Iver Huitfeldt Class, Calon Kapal Perang Raksasa milik Indonesia

Sosok.ID -Hubungan antara Indonesia dan China terkait batas ZEE di perairan Natuna Indonesia dikabarkan semakin memanas.

Semua berawal ketika ada kapal coast guard China yang berjaga di perairan Natuna dan dianggap telah melanggar ZEE Indonesia serta kedaulatan di perairan Natuna.

Tak ayal, hubungan antara Indonesia dan China pun akhir-akhir ini dikabarkan memanas.

Dikutip dari Kompas.com, Panglima Komondo Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya (Laksdya) TNI Yudo Morgono bahkan telah menggelar apel operasi pengamanan Laut Natuna.

Baca Juga: Pantas Kapal China Getol Bolak-balik, Rupanya Peraiaran Natuna Simpan 'Harta Karun' Bernilai Fantastis Selain Sumber Daya Ikan dan Alam yang Indah

Ada 600 personel TNI dan lima unit kapal perang yang ikut dalam apel pengamanan Laut Natuna ini.

Bicara soal kapal perang, Indonesia rupanya memiliki beberapa kapal perang yang mumpuni, salah satunya adalah Fregat Van Speijk milik TNI AL.

Namun semakin menuanya fregat Van Speijk di jajaran kapal perang Indonesia membuat TNI AL mulai memikirkan calon penggantinya.

Rencananya Van Speijk class yakni KRI Slamet Riyadi, KRI Yos Sudarso, KRI Ahmad Yani, KRI Oswald Siahaan, KRI Karel Satsuit Tubun dan KRI Abdul Halim Perdanakusuma akan segera dipurna tugaskan secara bertahap pada tahun 2024.

Baca Juga: Lina Tiba-tiba Cerita Tentang Surga dan Melihat Air Terjun, Rizky Febian Ungkap Firasat Tak Baik Sebelum Mantan Istri Sule Menghembuskan Napas Terakhirnya

Maklum, keenam kapal itu sudah aktif sejak tahun 1967.

Jika dipurna tugaskan maka mau tak mau harus ada penggantinya.

Meski sudah ada pengadaan Light Fregat KRI Martadinata dan KRI Gusti Ngurah Rai, keduanya serasa tak cukup untuk memenuhi kebutuhan.

Secara TNI AL masih membutuhkan kapal perang baru baik secara kuantitas maupun kualitas.

Baca Juga: Foto-Foto Gelar Pasukan TNI di Natuna, Siap Sedia Menyambut Datangnya Eskalasi Konflik dengan Coast Guard China

Mengutip Janes, Pemerintah Denmark yang melihat akan adanya pemensiunan keenam KRI tersebut lantas pada 2016 lalu menawarkan fregat kelas berat rasa Destroyer kepada Indonesia yakni Iver Huitfeldt Class.

Jika jadi diakuisisi oleh Indonesia, Iver Huitfeldt Class bisa membuat 'panas dingin' negara tetangga macam Malaysia dan Singapura.

Bagaimana tidak, fregat ini nantinya digadang-gadang bakal menjadi yang tercanggih dan terbesar di Asia Tenggara melebihi Formidable Class milik Singapura.

Berat Iver Huitfeldt Class sendiri mencapai 6.645 ton berbanding dengan Formidable yang hanya 3.200 ton.

Baca Juga: Prabowo Melempem Hadapi Kenekatan China Dilaut Natuna, Susi Pudjiastuti Sindir Mengenai Kedekatan Menhan Dengan Negeri Tirai Bambu

Kalau dibandingkan kapal-kapal AL Malaysia maka Iver Huitfeldt Class jauh lebih perkasa lagi.

Dengan berat segambot itu jelas beragam sensor senjata dan radar canggih nan mematikan dijejalkan kedalamnya.

Iver Huitfeldt Class sendiri dibangun oleh Odense Steel Shipyard pada tahun 2008.

AL Denmark sendiri membangun tiga kapal di kelas ini yakni Iver Huitfeldt (F 361), Peter Willemoes (F362), dan Niels Juel (F363).

Baca Juga: Listrik Padam Hingga Nyalakan Genset Gegara Banjir, 4 Anggota Keluarga di Jakarta Timur Ini Ditemukan Tak Bernyawa Dengan Mulut Dan Hidung Penuh Darah

Rancang bangun dari Iver Huitfeldt Class sendiri merunut Absalon Class.

Lambung Iver Huitfeldt Class dibangun dengan konsep Stelath yang bisa meminimalkan pantulan radar, radiasi inframerah, suara bawah air, dan pancaran magnetik, sehingga keberadaan kapal ini lebih sulit diendus musuh.

suclip.com
suclip.com

Spesifikasi Iver Huitfeldt Class, sangat gahar.

Untuk mata dan telinga, di Iver Huitfeldt Class bercokol radar MART-L (Signaal Multibeam Acquisition Radar for Tracking) yang berjalan di frekuensi L band.

Baca Juga: Pisah Ranjang 3-4 Tahun Lagi Hingga Masih Ada Wanita Lain di Hati, Ini Ramalan Mbak You yang Bikin Geger Antara Hubungan Syahrini - Reino Barack Dan Raffi - Nagita!

Radar ini mampu menyapu area sejauh 400 km, jauh sebelum musuh mendeteksi duluan.

Belum cukup sampai situ ada pula radar SCANTER 6000 yang berjalan di frekuensi I Band, penjejak kapal selam sonar ATLAS ASO 94, Saab CEROS 200 dan ES-3701 Tactical Radar Electronic Support Measures untuk menghadapi peperangan elektronika.

Untuk persenjataan, Iver Huitfeldt Class dibekali amat komplit yakni canon reaksi cepat Oto Melara 76mm Super Rapid, 32 sel peluncur rudal vertikal (VLS) Mk 41 untuk rudal permukaan ke udara SM-2 IIIA, 24 sel VLS Mk 56 untuk rudal permukan ke udara RIM-162 ESSM (Evolved SeaSparrow Missile), 2 peluncur berisi empat tabung untuk rudal anti kapal Harpoon, satu unit Oerlikon Millennium 35 mm sebagai CIWS, dan dua peluncur torpedo MU90.

Baca Juga: Dapat Tagihan Rp 37,5 Juta, Peserta BPJS Kesehatan Ini Justru Bersyukur, Sempat Lemas Lihat Nota Terry: Tagihan Totalnya Rp 37.550.201, Mak Dheg!

Dengan panjang 138.7 meter dan lebar 19,75 meter, fregat raksasa ini mampu melajy 30 knots karena dukungan empat mesin disesel MTU 8000 20V M70.

Ada dek dan hanggar helikopter di fregat ini yang mampu menampung heli ukuran medium untuk misi buru kapal selam dan lainnya.

Layak diakui jika Iver Huitfeldt Class merupakan kapal yang powerfull di segala sisi dan jika jadi dimiliki TNI AL maka akan ditasbihkan sebagai kapal perang paling canggih di Asia Tenggara. (Seto Ajinugroho)

Artikel ini sudah tayang di Gridhot.ID dengan judul: Iver Huitfeldt Class, Calon Kapal Perang Raksasa Indonesia Paling Canggih dan Terbesar di Asia Tenggara

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber : GridHot.ID

Baca Lainnya