Mengaku Sebagai Korban PHK Massal, Pria Ini Mendadak Dapat Banyak Tawaran Kerja Gegara Lakukan Hal Ini di Nikahan Orang, Kisahnya Buat Warganet Tepuk Tangan

Jumat, 06 Desember 2019 | 06:00
Twitter @PebriansyahW

Tweet @PebriansyahW tentang surat yang diberikan Sendi pada mempelai pria.

Sosok.id - Tak jadi marah, keluarga pengantin ini justru sedih ketika mengetahui alasan tamu tak diundang yang hanya numpang makan di pesta pernikahannya.

Kisahnya menjadi viral setelah diunggah oleh seorang warganet ke media sosial Twitter.

Dalam tweet yang diunggah pada Senin (1/12/2019) itu, akun bernama @PebriansyahW mengunggah sebuah foto.

Hanya foto selembar surat yang ditulis tangan.

Baca Juga: Entah Apa yang Merasukinya, Seorang Pria Nekat Memperkosa 5 Ekor Sapi di Peternakan, Aksinya Ketahuan Berkat CCTV yang Merekam Kelakuan Bejatnya!

Namun, isi surat itu sukses membuat warganet terharu.

Menyertai foto tersebut, @PebriansyahW juga memberikan keterangan, bahwa surat tersebut didapat dari seorang tamu tak diundang yang menghadiri pesta pernikahan saudaranya.

Surat tersebut diberikan kepada mempelai pria oleh seorang laki-laki asing.

Laki-laki tersebut rupanya adalah tamu tak diundang yang numpang makan di pesta pernikahan tersebut.

Baca Juga: Ketika Jutaan Warga Indonesia Berebut Ingin Menjadi PNS, Pria Ini Justru Memilih Mundur Setelah Mengabdi pada Negara Selama 14 Tahun, Alasannya Buat Warganet Terpukau!

Ia lalu memberikan sepucuk surat pada mempelai pria.

Namun, saat surat itu dibuka, laki-laki itu lansung lari dan kabur.

"Pas tadi siang di nikahan sodara, pas mau keluar gedung sama pengantin pria mau pada ngeroko ada (orang) tiba2 yang nyamperin dan ngajak salaman terus ngomong "a maafin saya udah ikut makan di sini, ini ada surat dari saya buat aa dan si teteh" pas kita buka surat dia lari," tulis @Pebriansyah.

Pemilik akun kemudian bercerita bahwa ia lah yang membaca surat tersebut.

Baca Juga: Kalah dari Tim Lemah, Timnas Malaysia Dihujat Warganya yang Sebut Permainan Harimau Malaya Kayak Anak Sekolah Tak Nasionalis!

Namun, bukannya marah, ia dan mempelai pria serta teman-temannya justru sedih ketika membaca surat tersebut.

"Pas di buka dan saya yang bacain bukannya marah sama yang ikut numpang makan bukan yang di undang, malah jadi sedih karena udah jujur dan minta maaf.

Pas baca ada beberapa temen dan semua malah jadi sedih dan salut sama kejujuranya. Semoga orang ini cepet dapet kerja yang layak," tulisnya lagi.

Rupanya isi surat tersebut lah yang membuat pemilik akun dan teman-temannya tak jadi marah.

Baca Juga: Telantarkan Anak Saat Sukses, Nenek Sumarsih Harus Telan Pil Pahit Ketika Buah Hati Tak Lagi Menginginkan Keberadaannya Setelah Jatuh Miskin, Kini Hidup Menderita di Emperan Toko

Sebab, laki-laki asing tadi rupanya menumpang makan karena ia sedang dalam masa krisis ekonomi setelah terkena PHK massal.

Berikut isi suratnya yang membuat warganet banjir air mata:

Assalamualaikum.

Nama saya Sendi. Saya adalah karyawan yg menjadi korban PHK. Saya saat ini sedang mengalami krisis.

Baca Juga: Ibu Bingung Cari Putrinya yang Hilang, Anaknya Ditemukan Polisi Berada di Hotel Usai Ditiduri Pria Hidung Belang

Maafkan saya apabila saya mendatangi pesta pernikahan kalian.

Maaf. Saya hanya bisa memberikan doa terbaik untuk kalian.

Smoga kalian menjadi pasangan yang Sakinah, Mawadah, Warahmah. Dilancarkan Rezekinya, Bagus Karirnya. Dikaruniai nak Yang Soleh, sehat cerdas.

Mohon ikhlaskan Makanan yang telah saya konsumsi.

Baca Juga: Ibu Bingung Cari Putrinya yang Hilang, Anaknya Ditemukan Polisi Berada di Hotel Usai Ditiduri Pria Hidung Belang

Terimakasih.

Sendi (bertandatangan)

Membalas tweet tersebut, seorang warganet mengaku mengenal laki-laki asing bernama Sendi tersebut.

Akun @DyahAryPuspita bahkan menyertakan bukti berupa DM di Instagram dengan Sendi.

Baca Juga: Paspampres Tak Perkuat Pengamanan Terhadap Jokowi, Prabowo Subianto Tanggapi Ledakan Granat Asap di Monas

Twitter @DyahAryPuspita
Twitter @DyahAryPuspita

Tweet @DyahAryPuspita yang melampirkan percakapannya dengan Sendi.

Dalam percakapan itu, terlihat warganet tersebut mengirimkan foto surat dan mengkonfirmasi kepada Sendi apakah benar itu adalah surat darinya.

Kemudian akun yang diduga adalah Sendi membenarkan hal tersebut.

Warganet kemudian ramai-ramai membalas tweet @DyahAryPuspita dengan mendoakan Sendi agar ia senantiasa diberi rezeki.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Obat Diet Berharga Mahal, Cukup dengan Rempah Asli Indonesia Ini Berat Badan Turun 4 Kilogram Seminggu

"Mbak. Tolong sampaikan sama dia. Gak bisa bantu cuman bisa nitip doa. Semoga Allah menjaga dan memberikan rezky Nya dari yang tidak dia sangka." tulis @rahuvanaputih.

"mba, salam buat si aa ya. aku seneng baca tulisannya, semoga doa baik dan semua hal baik berbalikpun ke diri beliau." tulis @Bellatrix_Lees.

"Titip salam buat akang nya, semoga dibukakan jalan dan pintu rezekinya biar lancar semuanya (emoji salam)," tulis @Penol86.

"Mba salam buat aa nya, semoga segera mendapat pekerjaan yang layak dan bilangin juga makasih krn udah berani jujur, tetap jadi orang baik yaa aa :))" tulis @widdyhartati.

Baca Juga: Tak Perlu Beli Obat Diet Berharga Mahal, Cukup dengan Rempah Asli Indonesia Ini Berat Badan Turun 4 Kilogram Seminggu

Bahkan, banyak pula warganet yang berniat membantu Sendi dengan menawarkan lowongan pekerjaan untuknya.

"Mba bisa minta kontak ybs? Sy seorang hrd mungkin bisa membantu beliau. Trm kasih sblmnya," tulis @reviewar.

"Mbak dia tinggal di area mana ya,kebetulan ditempat saya bekerja lg ada lowongan untuk kurir.. besok walk interview terakhir," tulis @_ichad_.

Baca Juga: Hati-hati, Bocah Laki-laki Mengalami Kebutaan Lantaran Minumannya Meledak Menyembur Matanya Usai Dicampur dengan Pengawet

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Kompas.com, Twitter

Baca Lainnya