Jadi Buronan Polisi, Pria Paruh Baya yang Makan Kucing Hidup-hidup Sempat Ancam Akan 'Habisi' Perekam Videonya

Selasa, 30 Juli 2019 | 07:00
Kolase Instagram/@jadetabek.info dan Pexels.com

Jadi Buronan Polisi, Pria Paruh Baya yang Menelan Kucing Hidup-hidup Sempat Ancam Akan 'Habisi' Perekam Videonya

Sosok.ID - Belakang viral video di media sosial seorang pria paruh baya nekat mengkonsumsi seekor kucing secara brutal.

Tak main-main, dalam video yang viral tersebut kucing yang dimakan pria paruh baya ini masih dalam keadaan hidup.

Lantaran aksi nekatnya yang tak lazim dan cenderung menjijikan ini, pria paruh baya yang menelan kucing hidup-hidup ini tengah jadi buronan pihak kepolisian.

Baca Juga: Amukan Warga Usir Paksa Pelaku Hubungan Sedarah di Sulsel, Polisi Sampai Bawa Senapan untuk Redam Emosi Masyarakat

Seperti yang diberitakan Sosok.ID sebelumnya, kabar tentang aksi nekat pria paruh baya ini diketahui pertama kali dari sebuah postingan akun Instagram @jadetabek.info.

Dalam postingan yang diunggah pada Minggu (28/7/2019) terlihat seorang pria berusia kira-kira paruh baya tengah memegang seekor kucing di sekitar wilayah Kemayoran, Jakarta Pusat.

Kucing yang sejatinya jadi adalah mahluk ramah dan sahabat manusia, terlihat tak berdaya ditangan pria ini.

Baca Juga: Biadab! Viral Video Pria Paruh Baya Makan Kucing Hidup-hidup

Tanpa basa-basi, pria paruh baya itu pun langsung menyantap kucing yang ada di tangannya hidup-hidup.

Tentu saja aksi nekat pria paruh baya ini mengejutkan banyak pihak.

Aksi pria paruh baya yang terbilang nekat dan menjijikan ini sampai menarik perhatian media pemberitaan asing.

Baca Juga: Amukan Sintong Panjaitan Saat Benny Moerdani Tolak Pakai Baret Kopassus dan Melemparnya ke Lantai: Bapak Tak Bisa Dipisah dari Korps Baret Merah!

Seperti yang dikabarkan World of Buzz, media asing milk Malaysia, pria paruh baya ini diduga mempraktikkan ritual ilmu hitam.

Memang bukan rahasia umum bila praktik ilmu hitam kerap kali memakan korban mahluk-mahluk tak berdosa seperti kucing atau kelinci.

Namun bila dikatakan sebagai praktik ilmu hitam, aksi pria ini terbilang nekat dan terang-terangan.

Baca Juga: Senyum Bangga Orang Tua Dhea Lukita Andriana, Anak TKI asal Tulungagung yang Berhasil Terpilih Jadi Paskibraka Istana Negara

Bahkan kabarnya, orang yang merekam aksi brutal pria paruh baya ini juga sempat diancam.

Pria paruh baya dalam video itu sempat meminta sang perekam untuk berhenti merekam aksinya atau dia akan 'menghabisi'-nya.

"Masa suruh kita marah terus sama saudara. Tolong mengerti dulu!” pria itu seperti sedang mengobrol dengan seseorang di video ini.

Baca Juga: Alisyahrazad Hanafiah, Sosok Pemilik Kerajaan Bisnis yang Berhasil Pincut Hati Donna Harun Pasca Cerai dari Cucu Soekarno

“Tolong matiin ya itu lampunya. Matiin itu lampunya!

Saya masih sadar ini, kalau tidak sadar, sudah habis kamu sama saya!” tambahnya sembari berteriak-teriak mengacungkan jari.

Masih belum diketahui apa maksud ancaman 'menghabisi' yang dilemparkan si pria pemakam kucing kepada perekam video, namun diduga melibatkan aksi fisik.

Baca Juga: Diusir Warga dari Kampung Gegara Hubungan Sedarah di Sulsel, Pelaku : Saya Tidak Mampu Lagi Menahan Nafsu

Aksi nekat pria memakan seekor kucing ini pun viral dan sampai diketahui oleh pihak kepolisian.

Melansir Tribunnews, Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan pihaknya akan menelusuri keberan dari video tersebut.

"Secara langsung saya belum lihat (video). Kalau benar terjadi di wilayah, saya coba tanyakan Kabid Humas wilayah," ujar Dedi, di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (29/7/2019).

Baca Juga: Awal Mula Terkuaknya Hubungan Sedarah di Sulsel, Sang Adik Mengaku Janda yang Sudah Cerai Dua Kali

Mantan Wakapolda Kalimantan Tengah itu mengatakan pria pemakan kucing itu dapat dijerat dengan pidana ringan dan diproses hukum.

"Bisa dikenakan pidana ringan. Bisa berupa denda atau ancaman hukuman dibawah satu minggu," tandasnya.

Terkait kejadian yang menganggu ini, Kapolsek Kemayoran Kompol Syaiful Anwar mengatakan pihaknya akan mencari orang di dalam video tersebut.

Baca Juga: Soedjono Hoemardani, Jenderal TNI Berambut Gondrong yang Buat Soeharto Menangis

"Itu yang saya cari orangnya sudah tidak ada dari kemarin. Kita tanya-tanya udah tidak ada orangnya," ujar Syaiful saat dikonfirmasi awak media pada Senin (29/7/2019).

Syaiful mengatakan pihak kepolisian ingin mengklarifikasi terkait video tersebut.

Pihak kepolisian ingin mengetahui alasan serta kebenaran video tersebut.

Baca Juga: Sakit Hati Pernah Diselingkuhi, Seorang Wanita Nekat Potong Alat Vital Mantan Suami dan Membuangnya ke Toilet: Jika Aku Tak Bisa Memilikinya, Begitu Pula Orang Lain

"Kita selidikin sampai sekarang belum ketemu orangnya, nanti kalau ketemu kita panggil alasan dia makan kucing itu apa atau dua memang stres atau gimana," tutur Syaiful.

Sampai detik ini, pihaknya menduga pelaku tersebut stres dan mengalami gangguan jiwa.

(*)

Tag

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber Tribunnews.com, World of Buzz