Aksi Dramatis Polisi Gagalkan Upaya Wanita Hamil yang Hendak Terjun Dari Tebing Setinggi 50 Meter

Minggu, 21 Juli 2019 | 13:32
Tangkap layar YouTube/Tribun Timur

Aksi Dramatis Polisi Gagalkan Upaya Wanita Hamil yang Hendak Terjun Dari Tebing Setinggi 50 Meter

Sosok.ID- Polisi berhasil selamatkan NR (20) yang mencoba terjun dari tebing setinggi 50 meter.

Sabtu (20/7/2019), NR, seorang wanita asal Majene membuat heboh warga Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae, Majene Sulawesi Barat.

Pasalnya, wanita yang diketahui sedang hamil tersebut berdiri di pinggir tebing untuk bunuh diri karena masalah keluarga yang sedang dihadapinya.

Baca Juga: Viral di Twitter, Seorang Pria Manfaatkan Aplikasi FaceApp untuk Tutupi Aksi Selingkuhnya: Maaf Yang, Lagi Dirumah Nenek

Kejadian tersebut, tepatnya, terjadi pukul 13.30 WITA di Pantai Dato.

Melihat kejadian tersebut, Tim Passaka Satreskrim Polres Majene mencoba menyelamatkan wanita tersebut.

Aksi penyelamatan yang dipimpin oleh Kasatreskrim Polres Majene, AKP Pandu Pandu Arief tersebut berlangsung dramatis.

Baca Juga: Setelah Nunung, Kini Pemeran Jamal Preman Pensiun Juga Diciduk Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Awalnya, Pandu bersama anggotanya mencoba membujuk NR yang sudah berdiri di pinggir tebing selama stu jam lebih tersebut, tapi tidak dihiraukan.

Hingga akhirnya, Tim Passaka mendekati NR dengan menggunakan seutas tali tambang.

Dengan cara melilitkan tali tersebut ke tubuhnya, dan mendekati NR perlahan.

Baca Juga: Hanya Butuh Waktu 3 Minggu, Mahasiswa ITS, Muharom Gani Irwanda Buat Skripsi Paling Tebal dengan Total 3 Ribu Halaman

Sementara anggota yang lain memegang ujung tali tambang untuk bersiap menarik jika sudah berhasil menangkap NR.

Cara ini ternyata berhasil, Tim Passaka langsung mendekat dan langsung menarik NR dan dibawa ke tempat yang lebih aman.

Dilansir dari Tribun-Timur, Pandu mengatakan bahwa wanita tersebut mencoba bunuh diri karna masalah yang sedang dihadapinya.

Baca Juga: Kini Terjerat Narkoba, Nunung Akui Sangat Berdosa Pernah Tampol Muka Ibunya dengan Uang

Tribun Timur

Aksi dramatis Tim Passaka yang dipimpin Kasatreskrim Polres Majene, AKP Pandu Arief Setiawan saat menggagalkan upaya bunuh diri seorang wanita hamil

Korban saat ini sedang hamil, usia kandungannya menginjak satu bulan, tapi suaminya menghindar.

"Suami yang bersangkutan selalu menghindar dan menjauh apabila yang bersangkutan ke rumah suaminya'", ujarnya, dilansir Sosok.ID dari Tribun Timur

Kini, korban telah dipulangkan ke rumah keluarganya di Kelurahan Baru.

Baca Juga: Sebelum Kedapatan Buang Sabu Rp 2,6 Juta ke Toilet, Nunung Pernah Lempar Uang ke Wajah sang Ibu Gegara Lelah Terus Bekerja: Ini kan yang Ibu Cari!

Kontak bantuan

Hidup memang tidak selamanya bahagia dan ada saat di mana seseorang mengalami kesulitan dalam menjalani hari-harinya.

Jika Anda merasa kesulitan dan memiliki keinginan atau niatan untuk bunuh diri, segera minta bantuan kepada profesional.

Layanan konseling dapat menjadi alternatif untuk meringankan masalah Anda.

Baca Juga: Ngaku Punya Celana Dalam Senilai Jutaan Rupiah, Nunung Nekat Buang Sabu Seharga Rp 2,6 Juta ke Toilet: Kebetulan Tadi Lagi BAB

Anda bisa menyimak website Into The Light Indonesia ini: Konseling Tentang Bunuh Diri

Atau Anda juga bisa menghubungi call center 119, yang bisa juga digunakan saat ada masalah lainnya.

Baca Juga: Diduga Demi Hindari Polisi Bak Adegan Film Fast&Furious, Video Mobil Sport Mewah Lewati Kolong Truk Gandeng Viral di Twitter

(*)

Editor : Tata Lugas Nastiti

Sumber : Tribun Timur, Kompas.com

Baca Lainnya